Jumat, 03 Agustus 2012

Jamie Carragher Sudah 700


Gomel - Laga Liverpool kontrak FC Gomel jadi momen spesial untuk Jamie Carragher yang membuat penampilan ke-700 selama berseragam merah-merah. Tapi untuk Carragher, malam itu adalah malamnya sang manajer, Brendan Rodgers.

Memulai dari Akademi Sepakbola Liverpool, Carragher melakoni debut profesionalnya di tahun 1996 saat menjadi pemain pengganti di laga Piala Liga Inggris kontra Middlesbrough.

Tahun demi tahun dilewati Carragher yang kini tak lagi muda dan sudah berusia 34 tahun. Boleh jadi kemampuannya tak lagi seperti dulu namun profesionalisme serta loyalitas Carragher pada klub patut diacungi jempol.

Tak lagi jadi pilihan utama dalam dua musim terakhir tak membuat Carragher gusar dan hasilnya caps ke-700 pun dia genggam saat Liverpool melakoni Leg I Kualifikasi Babak Ketiga Liga Europa kontra Gomel, Jumat (3/8/2012) dinihari WIB.

Memakai ban kapten --meskipun ada Steven Gerrard di lapangan--, Carragher sejak laga itu berjarak 157 penampilan dari gelandang legendaris The Reds, Ian Callaghan, yang mengumpulkan 857.

"Setiap laga untuk Liverpool adalah pertandingan yang luar biasa - tidak peduli di manapun - dan aku senang serta bahagia bisa bermain sebanyak ini untuk klub," ujar Carragher di situs resmi tim.

"Malam yang menyenangkan untukku bisa mencapai angka itu, tapi yang lebih penting adalah ini laga pertama manajer (Rodgers). Itu lebih penting dari laga ke-700 aku," sambugnya.

Ya, laga kontra Gomels adalah pertandingan resmi pertama Rodgers sebagai manajer baru Liverpool. Ujian awal sukses dilewati dengan kemenangan 1-0 dan jadi modal untuk melakoni leg kedua di Anfield pekan depan.

"Ini adalah hal yang sangat penting untuk manajer di laga perdananya, khususnya saat bermain di Eropa. Ini hal penting untuk Liverpool dengan tradisi hebatnya dan kemenangan untuk manajer lebih berarti dari apapun."

"Seperti yang aku bilang, laga perdananya (Rodgers) lebih penting dari penampilan ke-700 aku," tandas Carragher.

Mohammad Resha Pratama - detikSport
Jumat, 03/08/2012 16:30 WIB


( mrp / a2s )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar