Kamis, 19 April 2012

Suarez Betah di Liverpool

Pemain Liverpool Luis Suarez bergembira setelah menyetak goal kedalam gawang Everton dalam pertandingan semi fina piala FA di stadion Wembley, London 14-04, 2012. REUTERS/Eddie Keogh

TEMPO.CO, Liverpool - Pemain Liverpool, Luis Suarez, menegaskan bahwa dirinya tetap setia bermain bersama The Reds pada musim depan. “Saya akan terus di Liverpool. Sudah jelas saya akan terus di sini,” kata Suarez seperti dikutip www.espn.co.uk, Senin, 16 April 2012.

Suarez menjadi musuh nomor satu Manchester United ketika terbukti melakukan tindak rasialis ke Patrice Evra. FA menghukumnya larangan bertanding sebanyak delapan laga. Bahkan, ia harus mendapat tambahan hukuman satu pertandingan karena mengacungkan jari tengahnya ke pendukung Fulham.

Rentetan masalah itu memunculkan spekulasi kepindahannya. Klub kaya asal Prancis, Paris-Saint Germain, dikabarkan tertarik mendatangkan Suarez. Akan tetapi, Suarez menegaskan tetap bermain untuk The Reds.

“Saya memiliki sisa kontrak selama empat tahun lagi,” ujar Suarez. “Saya sangat bahagia dan puas berada di sini. Saya berharap mendapatkan hal-hal yang baik terus bersama Liverpool.”

Pemain asal Uruguay itu mencetak gol penyeimbang ketika Liverpool menang 2-1 atas Everton dalam pertandingan semifinal Piala FA di Stadion Wembley pada Sabtu lalu. Total 18 gol sudah disumbangkan Suarez sejak bergabung dari Ajax Amsterdam pada musim 2010/11.

Suarez juga mengaku sudah melupakan masalahnya bersama Evra. Hal yang sangat aneh terjadi di Inggris dan sepak bola dunia yang memerangi rasisme karena Suarez mendapat berbagai macam bentuk dukungan terkait tindak rasialnya. Fan Liverpool dan Ajax, bahkan Presiden Uruguay, pun ikut mendukungnya.

“Sangat jelas bahwa dukungan semua orang sangatlah penting,” kata Suarez. “Tidak perlu berbicara lagi tentang hal itu karena hal itu adalah masa lalu.”

ESPN | ANTONIUS WISHNU

Tidak ada komentar:

Posting Komentar