Senin, 11 Juni 2012

EURO 2012 : Spanyol Dan Italia Berbagi Angka

Bola.net - Laga perdana Grup C Euro 2012 Spanyol kontra Italia di Gdansk Arena, Minggu (10/6), berkesudahan 1-1. Azzurri unggul lewat Di Natale, tapi La Furia Roja berhasil membalas lewat gol Fabregas.

Seru, panas, dan berimbang. Pertandingan pembukaan grup yang bisa diibaratkan sebuah partai final!

Italia memainkan Emanuele Giaccherini, Antonio Cassano dan Mario Balotelli dalam formasi 3-5-2, sedangkan Spanyol, yang berambisi menjadi tim pertama yang sanggup meraih gelar Piala Eropa secara beruntun, menerapkan pola no-striker dengan menyimpan Fernando Torres, Pedro Rodriguez, Alvaro Negredo maupun Fernando Llorente di bangku cadangan.

Dalam duel melawan sang juara bertahan ini, pelatih Italia Cesare Prandelli menempatkan gelandang Daniele De Rossi di jantung pertahanan Azzurri sebagai alternatif pengganti Andrea Barzagli yang belum fit.

Spanyol mendapatkan peluang emas pertamanya ketika pertandingan berjalan 11 menit. Iniesta melepaskan operan cepat kepada Silva yang berada di sisi kanan kotak penalti Italia, tapi tendangan kaki kiri pemain Manchester City itu masih lemah sehingga bola bisa diamankan oleh Buffon dengan mudah.

Semenit berselang, ganti Italia yang mengancam gawang Spanyol lewat eksekusi tendangan bebas Pirlo. Arahnya sudah sempurna, tapi sayang Casillas juga membacanya tanpa kesalahan.

Setelah itu, para penonton pun disuguhi adu kreativitas di lapangan tengah, ketajaman serangan kedua belah sayap, kehebatan skill individu, adu cerdas Xavi dan Andrea Pirlo dalam mengatur permainan, hingga ketangguhan dua kiper terbaik dunia dalam mengamankan gawangnya.

Di 45 menit pertama, Gianluigi Buffon melakukan dua buah penyelamatan untuk mengamankan gawang Italia, sedangkan Iker Casillas lebih sibuk dengan empat save, termasuk di antaranya dari sundulan Thiago Motta menjelang jeda.

Menit 53 babak kedua, Italia sebenarnya berpeluang membuka keunggulan. Balotelli berhasil mencuri bola dari Sergio Ramos di sayap kanan, menusuk ke kotak penalti tanpa hadangan, one-on-one dengan Casillas, tapi dia terlalu lama mengambil keputusan sehingga Ramos bisa menyusul dan merebut bola darinya.

Setelah itu, Cesare Prandelli menarik keluar Balotelli dan menggantinya dengan Antonio Di Natale. Empat menit masuk lapangan, Di Natale berhasil membawa Italia unggul terlebih dahulu. Menerima through pass sempurna Pirlo yang menusuk celah antara Ramos dan Pique, striker Udinese tersebut menyusul bola dengan speed dan menempatkannya melewati jangkauan Casillas.

Tapi, keunggulan Azzurri tidak bertahan lama. Empat menit setelah gol Di Natale, Cesc Fabregas membawa sang juara bertahan menyamakan kedudukan setelah sontekannya yang berawal dari operan David Silva berhasil menembus barisan pemain belakang Italia dan sergapan Buffon.

Tiga pergantian pun menyusul. Italia mengganti Cassano dengan Giovinco, sedangkan Spanyol mengganti Silva dengan Navas dan Fabregas dengan Torres. Akhirnya, Spanyol bermain dengan striker.

Torres bahkan mendapatkan dua peluang emas setelah masuk lapangan, tapi gagal membawa Spanyol berbalik unggul, ketika akselerasinya dihentikan oleh Buffon dan tendangan chip-nya melambung di atas gawang.

Xabi Alonso mendapatkan satu peluang di penghujung laga, tapi tendangannya masih melebar. Tidak ada gol yang tercipta lagi hingga wasit meniup peluit panjang.

Spanyol, seperti biasanya, unggul dalam hal penguasaan bola. Di lain pihak, Italia, yang berangkat ke Polandia-Ukraina dengan segudang masalah, ternyata sanggup menunjukkan jati dirinya sebagai salah satu tim terbaik Eropa.

Statistik Spanyol - Italia
Penguasaan bola: 66% - 34%
Shot (on goal): 19 (6) - 11 (6)
Corner: 7 - 2
Pelanggaran: 13 - 19
Offside: 2 - 3
Kartu kuning: 3 - 4
Kartu merah: 0 - 0
Penyelamatan: 5 - 5

Susunan pemain Spanyol: Casillas (c); Arbeloa, Pique, Sergio Ramos, Jordi Alba; Xavi, Busquets, Xabi Alonso; Silva (Jesus Navas 65'), Fabregas (Torres 74'), Iniesta.
Cadangan: Victor Valdes, Reina, Raul Albiol, Javi Martinez, Juanfran, Santi Cazorla, Jesus Navas, Pedro Rodriguez, Torres, Negredo, Juan Mata, Llorente.

Susunan pemain Italia: Buffon (c); Bonucci, De Rossi, Chiellini; Maggio, Thiago Motta (Nocerino 90'), Pirlo, Marchisio, Giaccherini; Cassano (Giovinco 65'), Balotelli (Di Natale 56').
Cadangan: Sirigu, De Sanctis, Ogbonna, Balzaretti, Abate, Barzagli, Montolivo, Diamanti, Nocerino, Di Natale, Borini, Giovinco.

Pencetak gol:
0-1 Di Natale (60')
1-1 Fabregas (64')

Kartu kuning: Balotelli (37'), Bonucci (66'), Alba (66'), Chiellini (79'), Arbeloa (84'), Torres (84'), Maggio (89').

Hasil ini membuat Spanyol dan Italia berbagi satu angka. Pertandingan berikutnya, Kamis (14/6), Spanyol akan menghadapi Irlandia dan Italia melawan Kroasia. (bola/gia)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar