Minggu, 10 Maret 2013

Luis Suarez Incar Tiket Liga Champions

Luis Suarez Incar Tiket Liga Champions  
Penyerang Liverpool, Luis Suarez menunjukan kekecewaannya setelah timnya tersingkir di babak 32 besar Liga Europa karena kalah agregat dari Zenit St. Petersburg di Stadion Anfield, Liverpool (21/2). REUTERS/Darren Staples

Luis Suarez Incar Tiket Liga Champions  

TEMPO.CO, Liverpool - Musim ini Liverpool kemungkinan besar bakal puasa gelar. Sebab, mereka telah tersingkir dari Piala Liga, Piala FA, dan Liga Europa. Di Liga Primer Inggris, poin The Reds jauh tertinggal dari pemimpin klasemen sementara Manchester United.

Namun, ada satu hadiah hiburan untuk Liverpool, yakni lolos ke kualifikasi Liga Champions musim depan dengan finis di tempat keempat. Dan penyerang andalan Luis Suarez yakin timnya bisa finis di peringkat keempat.

Langkah Liverpool untuk mendapatkan hadiah itu cukup berat. Pasalnya, tim besutan Brendan Rodgers itu harus melewati Everton, Arsenal, Chelsea, dan bahkan Tottenham Hotspur. Untuk merealisasikan target tersebut, pertama Suarez dan kawan-kawan harus bisa mengalahkan Tottenham.

Liverpool akan menjamu The Spurs di Anfield, Ahad, 10 Maret 2013. Meski terpaut 10 poin dengan peringkat keempat Chelsea. Suarez mempercayai bisa mengejar ketertinggalan tersebut dengan mengalahkan Tottenham terlebih dahulu. "Ini adalah kesempatan baik untuk mengurangi kesenjangan kami. Kami saat ini dalam kondisi terbaik," katanya.

Suarez menyerukan kepada rekan-rekannya untuk mengobarkan api semangat. Penyerang asal Uruguay itu mempercayai Dewi fortuna masih berada di pihak klubnya. "Meskipun kecil, masih ada kemungkinan ke Liga Champions. Dan, jika kami ingin mengejar itu, ini adalah pertandingan yang harus kami menangi," ujar Suarez.

Kini, Liverpool berada di peringkat ketujuh dengan 42 poin dari 28 pertandingan. Adapun Tottenham berada di posisi ketiga dengan 54 poin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar