Kamis, 03 Februari 2011

Gol Suarez Kejutkan Dalglish


Doni Wahyudi : Sepakbola
detikcom -
Liverpool, Gol yang
dicetak Luis Suarez
dalam laga debutnya
sedikit mengejutkan
Kenny Dalglish.
Soalnya setelah resmi
ditransfer sang striker
sama sekali belum
pernah berlatih
bersama skuad
Liverpool.
Suarez langsung diturunkan Dalglish saat Liverpool menjamu
Stoke City dalam lanjutan Liga Inggris. Itu menjadi laga debut sang
striker setelah resmi didapat dari Ajax Amsterdam akhir pekan lalu
dengan biaya transfer 26,5 juta euro.
Masuk sebagai pemain pengganti di pertengahan babak kedua,
Suarez butuh waktu 16 menit untuk kemudian bisa mencetak gol
pertamanya. Lolos dari jebakan offside, dia dengan tenang
memperdaya kiper lawan dan menceploskan bola ke dalam
gawang. Gol tersebut memberi 'Si Merah' kemenangan 2-0.
Kenny Dalglish jelas girang dengan apa yang didapat pemain
barunya itu. Namun dia mengaku sedikit terkejut lantaran sang
striker sama sekali belum berlatih bersama rekan-rekannya.
"Luis belum punya kesempatan untuk berlatih bersama kami.
Karena masalah administrasi jarus dituntaskan lebih dahulu, dia
belum berlatih dengan anak-anak. Dia baru dapat izin kerja kemarin
dan berada di skuad malam ini, jadi saat dia mulai berlatih dengan
skuad saya pikir kita akan melihat dia yang lebih baik lagi," ungkap
Dalglish pada wartawan.
Kerja bagus Suarez bukan sekadar gol yang dia buat. Dalam
beberapa kesempatan pesepakbola 23 tahun itu menunjukkan
kesepemahaman yang sangat baik dengan rekannya di lini depan
Dirk Kuyt.
"Itu awal yang baik untuk mencetak gol dalam laga debut dan dia
bekerja keras. Dia dan Dirk bekerjasama dengan baik beberapa kali.
Dirk Kuyt bermain snagat baik buat kami di depan," tuntas King
Kenny seperti dikutip situs resmi klubnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar