Kamis, 29 Desember 2011

Jelang Liverpool vs Newcastle Anfield Angker untuk Toon Army


detikcom - Jakarta, Liverpool akan berusaha memperpanjang hasil positif
atas Newcastle United di Anfield.
Usaha The Reds itu akan dapat
ancaman dari Demba Ba di lini depan
The Magpies. Dicatat Opta, Liverpool sudah menang
14 kali, dan belum kalah, dari total 16
pertandingan kontra Newcastle di
Liga Primer Inggris, ketika
pertandingan dihelat di Anfield. Hal itu
niscaya memotivasi 'Si Merah' yang kembali akan menjamu Newcastle,
Sabtu (31/12/2011) dinihari WIB. Modal lain untuk tuan rumah nanti
adalah ketajaman Dirk Kuyt dalam
menjebol gawang Newcastle. Dari tiga
pertemuan lawan Toon Army, si
pemain asal Belanda dicatat selalu
bikin gol serta membuat dua assist. Kuyt sendiri adalah pemain tersubur
kedua saat Liverpool berhadapan
dengan Newcastle di Liga Primer,
sebagaimana catatan Soccerpunter.
Adalah Steven Gerrard yang menjadi
pemain tersubur dengan total enam gol. Newcastle sendiri, yang kini duduk di
posisi tujuh dengan selisih satu poin
dari Liverpool, juga niscaya kian
cemas saat melawat ke Anfield. Opta
menyebut mereka selalu gagal bikin
gol dalam lima partai terakhir Liga Primer di markas Liverpool itu. Akan tetapi, Newcastle kini punya
Demba Ba. Penyerang Senegal yang
bulan depan akan membela Senegal
di Piala Afrika tersebut sudah
berperan penting dalam performa
apik Newcastle musim ini; dari 25 start di Liga Primer, ia menyumbang 21 gol. Sialnya, Ba dikabarkan cedera ringan
usai melakoni pertandingan
sebelumnya. "Demba sedikit cedera
pada lututnya, jadi akan kita lihat
bagaimana nanti," tutur Manajer
Newcastle Alan Pardew kepada Chronicle.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar