Kamis, 19 Januari 2012

Bersama Gerrard, Carroll Yakin Bisa Bangkit

Andy Carroll berharap dorongan Steven
Gerrard © AFP
Bola.net - Penyerang Liverpool, Andy
Carroll yakin jika kembalinya kapten
Steven Gerrard ke lapangan hijau bisa
mengeluarkan kemampuan terbaiknya.
Cedera yang menimpa keduanya dalam 12
bulan sejak Carroll diboyong dari Newcastle
sudah membuat penyerang berusia 23
tahun itu mengalami kesulitan pada awal
karirnya di Anfield.
Carroll baru tampil bersama Gerrard
sembilan kali dalam setahun terakhir dan
hanya sekali menjadi starter bersama-sama
- leg pertama semifinal Piala Carling lawan
Manchester City pekan lalu.
Dan kini setelah Gerrard mulai pulih
sepenuhnya, optimisme Carroll untuk
tampil lebih baik dan menambah pundi
enam golnya dari 33 penampilan, pun
tumbuh.
"Kami tak punya banyak kesempatan untuk
menjadi starter bersama. Saat Anda
bersama dengan tim yang sama
dengannya dalam latihan, beberapa umpan
yang ia berikan untuk Anda dan peluang
yang ia ciptakan sungguh luar biasa,"
akunya.
"Anda bisa lihat di kamp latihan Melwood,
segera setelah ia masuk lapangan, kelasnya
tampak beda. Saya rasa kehadirannya saja
sudah memberikan pemain lain sebuah
dorongan. Ia sudah mencetak tiga gol jadi
Anda segera bisa melihat perbedaan yang
ia buat dan pengaruh yang ia berikan."
"Jadi semoga saya pun bisa terus bekerja
keras, mendapatkan waktu bermain yang
lumayan, memberikan performa yang
bagus dan mencetak beberapa gol. Jika
saya bisa mendapatkan serangkaian
pertandingan bagus, semoga itu bisa
kembali menjadi pemicu saya,"
tandasnya. (espn/row)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar