Rabu, 24 Juni 2015

Pernah Ditangani Banyak Manajer, Gerrard Paling Terkesan dengan Benitez

Rossi Finza Noor - detiksport
Liverpool - Steven Gerrard pernah merasakan dilatih oleh banyak manajer di Liverpool. Mulai dari Gerard Houllier hingga Brendan Rodgers. Namun, satu manajer yang paling dikaguminya adalah Rafael Benitez.
Bagi Gerrard, Houllier adalah sosok spesial. Sebab, manajer asal Prancis itulah yang memberikannya kesempatan melakoni debut untuk Liverpool. Selain itu, Houllier jugalah yang memberikan berbagai saran untuk Gerrard demi mengembangkan permainannya.
"Dia seperti figur seorang ayah," ujar Gerrard mengenai Houllier dalam wawancaranya dengan BT Sports . "Dia selalu menjaga saya di dalam dan luar lapangan."
Setelah Houllier, Gerrard ditangani oleh Benitez. Pada awal kedatangannya, Benitez sempat memainkan Gerrard di luar posisi aslinya sebagai gelandang tengah. Selain itu, Benitez juga sempat memberitahu Gerrard bahwa dia terlalu banyak bermain menggunakan passion (hasrat), alih-alih otak.
Kendati Benitez mengritiknya, Gerrard tidak kehilangan respek. Malah, itu membuat Gerrard berusaha sebisa mungkin untuk menjadi pemain yang lebih baik di hadapan Benitez.
Ini, menurut Gerrard, membuat Benitez menjadi sosok spesial buatnya, terlepas dia juga punya hubungan baik dengan Roy Hodgson dan Rodgers.
"Saya sangat nyambung dengan Brendan Rodgers, dia bagus dalam hal menangani individu. Roy Hodgson juga. Tapi, Rafa membuat saya mengeluarkan kemampuan terbaik saya."
"Saya tidak yakin apa pendapatnya soal saya. Apakah dia menyukai saya? Apakah dia puas dengan permainan saya?"
"Jadi, di setiap sesi latihan dan di setiap pertadingan, saya benar-benar berusaha untuk membuatnya terkesan," kata Gerrard.
Benitez sendiri adalah sosok spesial untuk Liverpool. Bersama manajer asal Spanyol itulah The Reds sukses meraih gelar juara Liga Champions pada tahun 2005.
(roz/krs)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar