Rabu, 29 Juni 2011

Gerrard: Liverpool akan Segera Juara Liga InggrisGerrard: Liverpool akan Segera Juara Liga Inggris

Narayana Mahendra Prastya : Sepakbola detikcom -
Liverpool, Steven Gerrard bisa memastikan bahwa Liverpool akan segera menjadi juara Liga Inggris. Namaun kapten The Reds itu tak ingin mengatakan kapan waktunya, karena itu bakal menambah tekanan bagi tim. Sudah sekitar dua dekade Liverpool tidak menjuarai kompetisi liga domestik di Inggris. Padahal di waktu lalu tim dari kota pelabuhan ini merupakan raja di Negeri Ratu Elizabeth. Koleksi trofi "Si Merah" pun sudah terlampaui oleh rival beratnya Manchester United. Musim lalu diakhiri Liverpool tanpa gelar. Namun begitu ada hal positif yang boleh membuat mereka optimistis yakni permainan yang semakin membaik sejak kedatangan Kenny Dalglish. Rekrutan baru seperti Luis Suarez dan Andy Carroll bisa langsung nyetel dengan permainan tim. Begitu pula para pemain muda seperti Jay Spearing juga menunjukkan performa yang menjanjikan. Hal ini membuat Steven Gerrard ya bahwa tim berlambang burung liver itu bakal segera menjadi juara di Liga Inggris. "Apa yang bisa saya katakan kepada fans adalah Liverpool akan segera kembali meraih trofi lebih cepat karena kami menunjukkan perkembangan yang tepat," ujar Stevie G seperti dikutip dari situs resmi Liverpool. "Kami memiliki pemain yang fantastis, struktur klub yang sehat mulai dari jajaran petinggi hingga yang paling bawah, dan yang terpenting adalah tim ini sudah tidak jauh lagi dari kemenangan," sambung dia. Kemudian Gerrard juga membahas performa lini tengah --yang merupakan posisinya-- yang bermaterikan pemain-pemain yang ia nilai memiliki kualitas nomor satu seperti Lucas Leiva, Jay Spearing, atau pun Raul Meireles. Namun begitu Gerrard tidak ingin menyebut kapan waktu pastinya The Anfield Gank bakal kembali menjadi yang terbaik di Liga Inggris. "Kami akan kembali meraih juara. Memang sulit untuk mengatakan kapan pastinya, karena itu malah akan menambah tekanan bagi tim," pungkas dia.

m.detik.com/read/2011/06/28/190200/1670929/72/gerrard-liverpool-akan-segera-juara-liga-inggris

Tak Dapat Kontrak Baru, Meireles Bersiap Hengkang

Bola.net - Gelandang Liverpool, Raul Meireles kini bersiap untuk meninggalkan Anfield akibat
surplus pemain tengah yang dimiliki The Reds.
Dikabarkan dua raksasa Italia, Juventus dan Inter
Milan kini tengah mengantri untuk mendapatkan
tanda tangan pemain Portugal tersebut. Berdasarkan pemberitaan The Daily Mail, Meireles
kini tengah frustasi dengan lambatnya
perkembangan kontrak baru dari Liverpool. Padahal
baik Meireles dan Liverpool sudah sepakat untuk
memperbaharui kontrak, setelah Meireles menjalani
musim pertama. Tak kunjung memberikan kontrak baru, manajer
Liverpool malah ingin mendatangkan wajah-wajah
baru yang berbasis Inggris seperti, Stewart Downing,
Charlie Adam dan Connor Wickham. Belum lagi
pulihnya Steven Gerrard akan membuat persaingan
semakin sengit, dimana di posisi tengah sudah terdapat Lucas Leiva dan pemain baru, Jordan
Henderson. Di musim pertamanya Meireles terpilih sebagai
pemain terbaik musim lalu pilihan fans. Liverpool
diperkirakan akan meminta harga di kisaran 13 juta
Euro, sesuai dengan harga yang dikeluarkan The
Reds saat memboyong Meireles dari Porto di musim
lalu. (day/mac) Dilihat sebanyak 1.094 kali Follow twitter @bolanet dan gabung komunitas bola.net di facebook. Akses Bola.net melalui http://m.bola.net pada browser ponsel Anda.

Demi Liga Champions, Payet Tolak PSG dan Liverpool

Bola.net - Winger Saint-Etienne, Dimitri Payet, menolak tawaran gabung dari Paris Saint-Germain
dan lebih memilih untuk pindah ke Lille. Seperti diberitakan France Football, Payet yang juga
diincar oleh Liverpool itu masih memiliki sisa dua
tahun kontrak bersama Saint-Etienne dan dibandrol
12 juta euro atau sekitar Rp 147 miliar. Payet menjadi incaran tim-tim besar Prancis dan
Inggris setelah musim lalu tampil gemilang bersama
Saint-Etienne. Dua tim Ligue 1 yang serius memburu
Payet adalah PSG dan Lille. PSG, tim asal ibu kota Prancis, memiliki kekuatan
finansial lebih besar dari Lille, namun mantan pemain
Nantes itu menolak tawaran bermain di Parc des
Princes. Payet lebih memilih Lille karena selain berstatus
juara bertahan -musim lalu Lille meraih gelar ganda,
Piala dan Liga Prancis- musim depan Lille akan
bermain di Liga Champions. Jaminan posisi inti di Lille juga menjadi pertimbangan
Payet, karena calon tim barunya kemungkinan besar
akan kehilangan gelandang serang Gervinho yang
kemungkinan akan pindah ke Premier League
bersama Arsenal. [intial] LIGA INGGRIS - Ryad Boudebouz Mengaku
Diminati Liverpool (ff/zul) Dilihat sebanyak 707 kali Follow twitter @bolanet dan gabung komunitas bola.net di facebook. Akses Bola.net melalui http://m.bola.net pada browser ponsel Anda.

Liverpool dan Newcastle Berebut Sissoko

Bola.net - Dua tim Inggris, Liverpool dan Newcastle, sedang bernegosiasi dengan gelandang andalan
Toulouse, Moussa Sissoko. Menurut agen pemain berusia 21 tahun tersebut,
Sissoko siap pindah ke Premier League dengan
banderol yang diminta Toulouse sebesar 13 juta
pound. Liverpool telah lama dikabarkan tertarik pada
Sissoko, namun kini The Reds mendapat saingan dari
Newcastle. Tak hanya tim Inggris, Lyon dan Inter
juga dikabarkan tertarik pada gelandang bertenaga
kuda itu. "Lyon memang serius dengan Sissoko, namun Lyon
bukan satu-satunya klub yang menginginkan dia,"
kata agen Sissoko, Bacary Sanogo, kepada Liverpool
Echo. "Kami juga bernegosiasi dengan Liverpool,
Newcastle, dan Inter. Saya harap semua bisa selesai
pekan depan," "Prioritas Sissoko adalah bergabung dengan tim yang
memiliki target besar," pungkasnya. (le/zul) Dilihat sebanyak 209 kali Follow twitter @bolanet dan gabung komunitas bola.net di facebook. Akses Bola.net melalui http://m.bola.net pada browser ponsel Anda.

Selasa, 28 Juni 2011

aku bahagia di Liverpool


Kris Fathoni W : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Jose "Pepe"
Reina
dikabarkan
menjadi
kiper yang
tengah
diburu
Atletico Madrid. Tapi Reina menepis rumor itu seraya menegaskan dirinya
masih betah bersama Liverpool.
Kian mendekatnya David de Gea ke
Manchester United membuat Atletico
kini bersiap mencari kiper baru.
Spekulasi pun lantas berkembang kalau
Reina menjadi salah satu kandidat
utama.
Bukan apa-apa, kendati Reina sejak
2005 membela klub Inggris Liverpool, ia
adalah pemain asal Spanyol yang juga
pernah bermain untuk Barcelona dan
Villarreal. Maka ia pun dinilai takkan
sulit menyesuaikan diri.
Reina cukup sadar dengan usaha
Atletico mencari kiper baru tersebut.
Namun, ia menegaskan kalau dirinya
saat ini masih warga Anfield dan belum
berpikir untuk pergi.
"Aku tahu Atletico sedang mencari
seorang kiper, tapi aku takkan
berganti warna. Aku punya kontrak
lima tahun dan aku bahagia di
Liverpool," tegas Reina di Sky Sports.
Memulai karir di akademi Barca, La
Masia, Reina sukses masuk ke tim inti
Barca--kendati jadi opsi ketiga--pada
tahun 2000-2002. Kiper 28 tahun itu
lantas direkrut Villarreal, yang
dibelanya sampai tahun 2005 sebelum
kemudian diboyong Liverpool.


m.detik.com/read/2011/06/28/094750/1670159/72/reina-tepis-rumor-terkait-atletico

Senin, 27 Juni 2011

Liverpool Akhirnya Panggil Pulang

Bola.net - The Reds Liverpool akhirnya
resmi memanggil pulang Alberto
Aquilani setelah gagal menemui kata
sepakat untuk menjadikan pemain
tengah tersebut milikiJuventus
secara permanen.
Gelandang Italiano itu sempat flop di
Anfield, hingga harus membuatnya
tersisih sebagai pemain pinjaman
untuk kubu Bianconeri pada musim
kemarin.
Namun berdasarkan laporan
talkSPORT, meski harus terpaksa,
Aquilani diboyong lagi ke Anfield.
Padahal sekarang stok gelandang
yang dimilikiKenny Dalglish tengah
menumpuk.
Ketika dipinjamkan ke Turin, jebolan
akademi sepak bola Roma junior
tersebut seolah mendapatkan
kesempatan kedua. Sayang negosiasi
yang berlangsung tak berjalan mulus
untuk membuatnya pindah secara
permanen.
Kini tugas King Kenny adalah
menemukan secara cepat pembeli
untuk pemain itu, setelah musim panas
ini ia mengeluarkan dana besar untuk
membeliJordan Henderson dari
Sunderland.
Sulitnya, The Reds harus siap menelan
kerugian besar untuk Aquilani, dulunya
ia dibeli mahal seharga 20 Juta
Poundsterling di tahun 2009. Namun
untuk saat ini rasanya tidak akan ada
klub yang mau membelinya semahal
itu. (espn/lex)
Dilihat sebanyak 672 kali
Follow twitter @bolanet dan gabung
komunitas bola.net di facebook.
Akses Bola.net melalui http://
m.bola.net pada browser ponsel Anda.

Meireles Menuju Pintu Keluar Anfield?

Okdwitya Karina Sari : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Raul Meireles
memang
punya debut
musim yang
bagus
bersama
Liverpool.
Meski begitu
bukan tak
mungkin
kalau
pesepakbola Portugal ini segera dilego.
Kenapa?
Didatangkan dari Porto dengan biaya
transfer 13 juta euro, Meireles
mengawali kiprahnya dengan
cemerlang, dengan sumbangan lima
gol dari 41 pertandingan.
Beberapa gol yang diukirnya
merupakan gol krusial The Reds di
Premier League. Seperti gol tunggal
Meireles yang sukses mempermalukan
Chelsea di Stamford Bridge pada awal
Februari.
Sehingga atas performa ciamiknya itu,
Meireles terpilih sebagai PFA Fans
Player of the Year 2011 mengalahkan
Fernando Torres, Samir Nasri dan
Dimitar Berbatov.
Merasa sudah betah bermukim di
Anfield, Meireles mengharapkan
kontrak baru yang dijanjikan sang klub
jika menunjukkan performa yang
bagus. Akan tetapi hingga kini
Liverpool belum juga mewujudkan
keinginannya.
Meireles kini berada dalam situasi sulit
menyusul lini tengah Liverpool yang
semakin sesak. Menyusul segera
pulihnya Steven Gerrard dan kehadiran
Jordan Henderson yang baru saja
digaet dari Sunderland.
Selain itu, The Kop masih bernafsu
untuk mendatangkan beberapa pemain
lain seperti Stewart Downing, Charlie
Adam dan Connor Wickham di mana
potensi sukses terbuka cukup besar.
Dua klub raksasa Italia, Juventus dan
Inter Milan dilaporkan berminat
menggunakan jasa Meireles. Tapi
diyakini Liverpool hanya akan melepas
pemainnya itu lebih dari harga belinya.
Demikian diwartakan Daily Mail.


m.detik.com/read/2011/06/27/125514/1669430/72/meireles-menuju-pintu-keluar-anfield

Minggu, 26 Juni 2011

Jika Tak Laku di Italia, Aquilani Kembali ke Liverpool

Bola.net - Agen dari Alberto Aquilani
menyebutkan jika kliennya tidak
mendapatkan klub hingga
penghujung bursa transfer musim
panas ini, maka ia akan kembali ke
Liverpool.
Di musim panas ini, masa pinjam
gelandang The Reds kepada Juventus
ini sebenarnya sudah berakhir. Meski
begitu, sebenarnya Aquilani berharap
Bianconeri sudi membelinya secara
permanen.
Namun, La Vecchia Signora rupanya
menolak untuk membelinya, jadi sang
agen mulai bekerja mencari-cari klub
yang mau menampung Aquilani.
Sebab, mantan pemain AS Roma itu
enggan untuk kembali ke Anfield
karena sulit bersaing di sana. Saat ini
Inter dan AC Milan, serta Napoli
disebut-sebut sedang didekatinya agar
sudi membeli pemain berusia 27 tahun
itu.
Dan, pertanyaannya adalah,
bagaimana jika tiga klub itu
sependapat dengan Juve? "Aquilani
akan kembali ke Liverpool," jawab
sang agen, Franco Zavaglia, singkat
seperti yang dikutip dari
tuttojuve.com. (foti/fjr)
Dilihat sebanyak 1 kali
Follow twitter @bolanet dan gabung
komunitas bola.net di facebook.
Akses Bola.net melalui http://
m.bola.net pada browser ponsel Anda.

Juve Incar Meireles, Melo Meradang

Bola.net - Kabar bahwa Juventus
tengah mengincar Raul Meireles dari
Liverpool dan berencana
menjadikannya bagian dari proses
negosiasi membuatFelipe Melo
merasa tak tenang.
The Reds sudah mendatangkan
Jordan Henderson demi menyambut
depan dan diperkirakan juga akan
segera mengikat kapten Blackpool,
Charlie Adam.
Dan kurang setahun sejak diboyong
senilai 10 juta pound dari Porto,
Meireles tampaknya akan dikorbankan
demi memberi ruang untuk pemain
baru di skuadKenny Dalglish.
Liverpool dikabarkan sudah
mengatakan pada Bianconeri jika
mereka bisa memiliki gelandang asal
Portugal itu dengan biaya 13 juta
pound, dan raksasa Turin itu
dilaporkan siap mengucurkan uang
tunai, plus Melo.
"Bisa dikatakan jika Juve tak
menghormati saya, atau setidaknya
itulah kesan yang saya dapatkan,"
kata pemain Brasil itu sebagaimana
dikutip The Daily Mirror.
"Saya bukan hanya seseorang. Saya
bukan keping penawaran yang bisa
dipakai begitu saja."(espn/row)

Meireles Ogah Jadi Pemain Pinjaman

Bola.net - Gelandang Liverpool Raul
Meireles enggan pindah dari Anfield
dengan status pinjaman ke Juventus,
meski ia tak menutup kemungkinan
hengkang dari The Kop.
Menurut kabar yang dilansir Daily
Mirror, Liverpool tengah mengincar
gelandang Juventus,Felipe Melo. Kubu
Bianconeri diyakini tertarik untuk
mendapatkan Meireles bila Melo
pindah ke Anfield.
Pelatih Liverpool Kenny Dalglish
sendiri ingin mempertahankan
Meireles meski musim panas ini The
Reds cukup aktif berburu pemain
tengah.
Setelah resmi mendapatkan
gelandang muda Inggris Jordan
Henderson, Liverpool juga masih
memburu winger timnas Inggris
Stewart Downing dan gelandang
Blackpool, Charlie Adam.
Meireles merupakan salah satu pemain
terbaik yang tampil paling konsisten
bersama Liverpool musim lalu, meski ia
baru genap setahun di Inggris sejak
meninggalkan FC Porto.
Kegagalan skuad Dalglish meraih tiket
kompetisi di Liga Champions membuat
Meireles mulai memikirkan masa
depannya di Liverpool, menyusul
pemain asal Argentina,Maxi Rodriguez,
yang juga ingin kembali bermain di
Argentina bersama mantan klubnya,
Newell's Old Boys.(mir/zul)
Dilihat sebanyak 1 kali
Follow twitter @bolanet dan gabung
komunitas bola.net di facebook.
Akses Bola.net melalui http://
m.bola.net pada browser ponsel Anda.

Sabtu, 25 Juni 2011

The Reds Gantungkan Asa pada 'Superman'


Narayana Mahendra Prastya :
Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Oleh eks
pemain
Liverpool
Jamie
Redknapp,
kapten The
Reds Steven
Gerrard
dijuluki
sebagai Superman.
Musim depan Redknapp berharap sang
"Superman" kembali dalam kondisi
terbaik.
Musim lalu berlangsung tak
menyenangkan bagi "Si Merah" yang
gagal meraih trofi apa pun. Namun
begitu Liverpool menunjukkan kinerja
yang membaik sejak ditangani Kenny
Dalglish.
Itu sebabnya tim yang bermarkas di
Anfield itu boleh saja optimistis musim
depan mereka dapat mengukir
prestasi.
"Saya pikir musim depan benar-benar
bakal sangat menarik. Dengan adanya
Kenny (Dalglish) dan Luis Suarez--saya
senang melihatnya bermain," ujar
Jamie Redknapp di situs resmi
Liverpool.
"Musim depan merupakan masa yang
menarik bagi Liverpool dan saya
berharap Liverpool bisa langsung
kembali masuk ke Liga Champions.
Dengan Kenny, saya berharap itu bisa
terjadi," lanjutnya.
Redknapp berpendapat bahwa Steven
Gerrard masih tetap menjadi kunci bagi
kiprah Liverpool musim depan. Itu
sebabnya ia berharap Gerrard berada
dalam kondisi terbaik.
"Saya berharap Gerrard kembali dalam
kondisi terbaiknya musim depan -- dia
adalah Superman," ujar pemain
Liverpool era 1990-an tersebut.

Stevie G menyelesaikan musim
2010/2011 lebih cepat usai dia divonis
absen hingga akhir musim pada April
silam.
Secara keseluruhan musim lalu
memang tidak berlangsung bagus bagi
skipper The Reds itu, yang harus
bolak-balik masuk ruang perawatan
karena cedera. Pesepakbola 31 tahun
itu baru tampil 24 kali di seluruh
kompetisi dan menyumbang delapan
gol.
"Saya berharap dia bisa kembali dalam
kondisi bugar sepenuhnya -- itu
kuncinya. Musim lalu dia menjalani
serangkaian operasi. Saya sudah
berbicara dengan dia dan dia merasa
kondisinya luar biasa dan dia seorang
yang kuat," tutup Redknapp.


http://m.detik.com/read/2011/06/25/162556/1668606/72/the-reds-gantungkan-asa-pada-superman

Liverpool Kunjungi Singapura

Narayana Mahendra Prastya :
Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Beberapa
waktu yang
lalu
Liverpool
membatalkan kunjungan pra-musim ke
Korea Selatan. Singapura dipilih sebagai
pengganti "Negeri Ginseng" tersebut.
Liverpool akan menyambangi Negeri
Singa dalam rangkaian tur mereka di
kawasan Asia pada bulan depan.
"Menyusul batalnya rencana untuk
mengunjungi Korea, The Reds telah
mengambil kesempatan yang menarik
untuk kembali ke Singapura," demikian
keterangan yang disampaikan klub
yang bermarkas di Anfield itu di situs
resminya.
Namun di Singapura, Steven Gerrard
dkk tidak turunbertanding. Mereka
hanya akan menggelar sesi latihan
guna menyapa para penggemarnya.
"Tim menggelar sesi latihan spesial di
leg ketiga pra-musim mereka yang
disponsori oleh Standard Chartered,"
demikian lanjut keterangan tersebut.
"Skuad Kenny Dalglish akan menuju ke
Singapura segera setelah melakoni laga
persahabatan di Malaysia pada 16 Juli
dan akan berlatih di hadapan suporter
yang mendapatkan undangan pada
malam berikutnya, sebelum kembali ke
Liverpool."
Tim berlambang burung liver itu
sebelumnya pernah mengunjungi
Singapura di tahun 2009.

m.detik.com/read/2011/06/25/123800/1668475/72/liverpool-kunjungi-singapura

Jumat, 24 Juni 2011

Stewart Downing Menuju Liverpool?

Bola.net - Pemain sayap Aston Villa,
Stewart Downing tampaknya bakal
mengikuti jejak kompatriotnya, Ashley
Young untuk meninggalkan Villa
musim panas ini.
Meski begitu, Alex Mcleish, pelatih
baru Villa tak akan begitu saja
melepas pemain berusia 26 tahun
tersebut untuk pergi, apalagi setelah
kehilangan Young ke Manchester
United.
"Tidak mungkin kami menginginkan
Downing pergi, kami tak ingin
kehilangan dirinya," tegas Mcleish
pada talkSPORT.
"Dia adalah pemain hebat, saya akan
berbicara dengannya mengenai
komentar-komentarnya saat
bergabung bersama timnas Inggris."
"Setidaknya saya akan berbicara satu
atau dua hari lagi atau beberapa
minggu sebelum latihan pra-musim
dimulai sehingga saya bisa
mendapatkan ide yang terbaik bagi
semua," lanjut pelatih yang proses
kepindahannya dari Birmingham dinilai
kontroversial.
Namun, menurut Daily Mail, Villa
tampaknya sudah merelakan mantan
pemain Middlesbrough tersebut asal
ada klub yang mau menebusnya
dengan harga sebesar 19 juta Euro.
The Reds Liverpool dikabarkan menjadi
klub terdepan yang siap
memboyongnya, apalagi Downing juga
dikabarkan tertarik bermain di
Anfield.(sky/end)
Dilihat sebanyak 536 kali
Follow twitter @bolanet dan gabung
komunitas bola.net di facebook.
Akses Bola.net melalui http://
m.bola.net pada browser ponsel Anda.


http://bola.net/inggris/stewart-downing-menuju-liverpool-5a5e46.html

Kamis, 23 Juni 2011

Dulu Mencibir, Kini Barton Puji Gerrard

Narayana Mahendra Prastya :
Sepakbola
detikcom -
Newcastle,
Joey Barton
sempat
mencibir
Steven
Gerrard. Kini
gelandang
Newcastle
United
tersebut
seakan
mencabut
ucapannya
dan balik memuji Stevie G.
Dikutip dari Metro.co.uk (7 April 2011),
Barton mengklaim bahwa dirinya
adalah gelandang terbaik asal Inggris.
"Luka Modric dan Samir Nasri sangat
bagus, namun bila bicara soal pemain
Inggris...ya, Jack Wilshere tak buruk.
Tetapi Frank Lampard sudah menurun
dan Steven Gerrard sering cedera,"
ujar dia.
Dalam perkembangan selanjutnya,
Barton seakan "menarik" ucapannya
dan memuji Gerrard. Pemain 28 tahun
itu menyebut sang kapten Liverpool
sebagai pemain yang tiada
bandingannya.
"Untuk generasi saya, dia mungkin
menjadi pemain yang berbakat yang
telah ada di Premier League, jika tidak
di Eropa atau di dunia," kata Barton
dikutip dari situs resmi Liverpool.
Barton dan Gerrard sendiri tumbuh di
lingkungan yang sama ketika kecil
yakni di kawasan Huyton. "Kami
beruntung di era ini memiliki banyak
pemain bagus dan Stevie ada di puncak
dari itu semua," jelas Barton.
"Banyak pemain bagus memiliki
kekuatan di satu sisi dan kelemahan di
sisi lainnya. Stevie memiliki banyak
kekuatan dan hanya sedikit
kelemahan."
"Dia merupakan pemain yang sangat
sangat sulit dihadapi dan itulah alasan
mengapa dia dianggap sebagai salah
satu pemain yang sangat dihargai di
peta persepakbolaan dunia."

m.detik.com/read/2011/06/23/060300/1666555/72/dulu-mencibir-kini-barton-puji-gerrard

Clichy Inginkan Hijrah ke Liverpool

Okdwitya Karina Sari : Sepakbola
detikcom -
London,
Arsenal
berpeluang
kehilangan
Gael Clichy.
Pemain
bertahan
asal Prancis
itu
dikabarkan
menginginkan kepindahan ke klub
rival, Liverpool.
Kontrak Clichy tinggal tersisa 12 bulan
lagi. Akan tetapi, pembicaraan kontrak
baru antara si pemain dengan klub
belum menemui kesepakatan.
Dilaporkan The Sun, Liverpool dan AS
Roma dirumorkan tertarik untuk
memakai jasa pesepakbola 25 tahun ini.
Kabarnya, Il Giallorossi telah menawar
Clichy senilai tujuh juta poundsterling
tetapi sang pemain lebih memilih klub
Merseyside meski menawarnya dengan
harga lebih rendah.
Clichy mengupayakan cara supaya
Arsenal bersedia untuk segera
mengadakan pembicaraan dengan
pihak The Reds mengenai transfernya.
Di sisi lain, Kenny Daglish tengah
mencari solusi pada sisi kiri
pertahanannya. Glen Johnsson terpaksa
bermain jauh dari posisi aslinya untuk
waktu yang lama pada musim lalu.
Pasalnya, Fabio Aurelio masih kerap
dibekap cedera yang bikin dia hanya
menjadi starter sebanyak tujuh kali
sementara kedatangan Paul Konshesky
dari Fulham dinilai tak memberikan
dampak signifikan. Buktinya, bek
gundul itu dipinjamkan ke Nottingham
Fores pada Januari lalu.
Clichy diboyong dari Cannes ke Arsenal
pada 2003. Selama membela The
Gunners, dia telah tampil sebanyak 264
kali dan merih satu titel juara Liga
Inggris dan FA Cup.

m.detik.com/read/2011/06/23/114023/1666782/72/clichy-inginkan-hijrah-ke-liverpool

Rabu, 22 Juni 2011

Tantangan Liverpool Adalah Mengejar MUTantangan Liverpool Adalah Mengejar MU


Rossi Finza Noor : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Setelah
belasan
tahun rekor
itu
bertahan,
musim lalu
Manchester United berhasil
melampauinya. Liverpool, si pemegang
rekor itu, kini balik menjadi kubu yang
mengejar.
Setelah menjuarai Liga Inggris pada
1990, Liverpool tampil sebagai
pemegang rekor dengan 18 gelar juara.
Tak ada klub yang pernah
melakukannya. Ketika itu, MU baru
punya tujuh gelar juara Liga Inggris.
Lalu, datanglah era Premier League.
Prestasi Liverpool di liga domestik
mandek. Sebaliknya, MU dengan Alex
Ferguson sebagai manajernya berjaya.
Dua belas gelar mereka kumpulkan dari
1993 hingga 2011, membuat mereka
mencapai rekor 19 gelar, melampaui
Liverpool.
Steven Gerrard tidak menyangkal jika
melihat MU mengangkat trofi ke-19
adalah hal yang menyesakkan. Namun,
kapten The Reds itu tetap memberi
respek dengan memberikan selamat
kepada sang rival berat.
"Sebagai seorang penggemar dan
pemain Liverpool, sangatlah frustrasi
melihat rival berat Anda mengangkat
trofi. Tapi, Anda harus memberikan
pujian ketika itu terjadi. Mereka
memenanginya, mereka melampaui
kami," ujar Stevie G di ESPN Star.
Liverpool sendiri nihil gelar sejak 2006,
tahun di mana mereka menjuarai Piala
FA--atau setahun setelah mereka
memenangi Liga Champions. Gerrard
tak mengelak dari fakta ini. Oleh
karenanya, ia bertekad untuk
menebusnya musim depan.
"Sekarang tantangan kami adalah
menyamakan gelar," tegasnya.
"Kami harus memastikan bahwa kami
punya skuad mumpuni untuk musim
depan dan berkompetisi dengan
Manchester United."
"Sangat penting bagi tim untuk
mendapatkan trofi sesegera mungkin
karena kami sudah beberapa musim
tidak menaruh trofi ke dalam lemari.
Ini bukan Liverpool."
"Saya ingin bermain dengan baik, saya
ingin mencetak gol-gol. Tapi, yang
lebih penting adalah tim bermain
dengan baik dan kami mengakhiri
musim dengan bahagia," ucapnya.


m.detik.com/read/2011/06/22/162612/1666241/72/tantangan-liverpool-adalah-mengejar-mu

Gerrard Masih Bisa Empat Tahun Lagi


Doni Wahyudi : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Cedera
memaksa
Steven
Gerrard
menyudahi
musim
2010/2011 lebih cepat. Dengan usia
yang sudah 31 tahun, kapten Liverpool
itu yakin masih bisa berkontribusi
sampai empat tahun ke depan.
Gerrard cuma bermain 22 pertandingan
di musim yang baru saja berakhir.
Cedera telah memaksa sang kapten
mengurangi jatah bermainnya untuk
The Reds dan bahkan harus menyudahi
musim lebih cepat yakni di pekan
ke-31.
Dalam wawancara terbarunya Gerrard
mengaku kini sudah kembali ke kondisi
terbaik. Meski usianya kini sudah mulai
senja, dia menegaskan tak akan
pensiun dalam waktu dekat karena
masih mengincar beberapa trofi lain
untuk dipersembahkan pada Liverpool.
"Saya ingin menyudahi karir saya
dengan beberapa tropi lagi. Saya selalu
menganggap 35 (tahun) sebagai batas.
Jika saya sampai di sana dan masih
terlibat dengan Liverpool saya akan
puas tapi saat ini saya merasa dalam
kondisi sangat baik," sahut Gerrard di
The Sun.
Terkait kesiapan dirinya menghadapi
musim depan, gelandang internasional
Inggris itu juga yakin kalau kondisi
fisik tak akan jadi halangan. Gerrard
malah menyatakan siap memberi
kejutan dengan performnya di atas
lapangan.
"Saya ingin kembali dengan sebuah
kejutan, saya ingin menjalani sebuah
musim yang besar. Sejauh ini sepakbola
tak pernah berhenti sejak saya
berumur 17 tahun. Tak pernah
sebelumnya saja menjalani periode
empat atau lima pekan tanpa
bertanding, jadi secara mental itu jadi
istirahat yang bagus."
"Saya akan kembali dengan rasa lapar
dan semoga itu akan menjadi musim
yang produktif menunggu saya.
Dengan saya sudah menjalani istirahat
secara mental dan cedera yang terus
membaik, saya tak sabar menanti
dimulainya musim baru," lanjut
Gerrard.

m.detik.com/read/2011/06/22/055112/1665635/72/gerrard-masih-bisa-empat-tahun-lagi

Selasa, 21 Juni 2011

Fowler Impikan Bisa Melatih di Anfield

Robbie Fowler mengakui jika ia
sangat ingin kembali lagi ke
Liverpool, tapi tidak sebagai pemain
melainkan sebagai pelatih the Reds
di masa mendatang.
Eks penyerang the Reds ini sedang
mengambil sertifikat kepelatihan
Uefa dan membidik karir sebagai
pelatih di masa depan menjelang
berakhirnya karir sepak bola
profesionalnya.
Seperti yang sudah diketahui
sebelumnya, Fowler sudah pernah
menjalani pekerjaan sebagai staf
pelatih saat di MK Dons dan Bury,
semenjak ia kembali lagi ke Inggris
untuk mempelajari sistem
kepelatihan sepak bola yang pernah
diikutinya.
Fowler, yang kini berusia 36 tahun,
mengakui jika keinginannya untuk
kembali lagi ke Anfield, dalam
kapasitas tertentu, menjadi bagian
dari impiannya sebagai langkah awal
memasuki dunia kepelatihan.
"Sejujurnya, suatu hari nanti saya
sangat ingin kembali lagi ke
Liverpool, tapi itu bukanlah pilihan
saya," kata Fowler pada Al Jazeera
Sport. "Jika bisa, esok saya ingin
melangkah kesana. Tapi seperti yang
sudah diketahui bersama, saat ini
bukanlah saat yang ideal untuk
kembali lagi kesana," imbuhnya.
"Pada akhirnya, sudah sangat jelas
jika tujuan saya adalah ingin kembali
kesana dan menjadi bagian dari klub
lagi, karena saya sudah berada di
sana semenjak berusia 11 tahun dan
itu menjadi bagian terbesar dalam
hidup saya," tuntas Fowler.
© BOLANEWS.COM

bolanews.com/mobile/liga/liga-inggris/28001-Fowler-Impikan-Bisa-Melatih-Anfield.html

Senin, 20 Juni 2011

Lucas Semakin Dewasa di Anfield

LIVERPOOL, KOMPAS.com -
Bek Liverpool, Fabio
Aurelio, menilai rekannya,
Lucas Leiva, semakin
matang dalam segi mental
dan permainan di Anfield.
Lucas tiba di Liverpool pada 2007 lalu
dari Gremio. Ia sempat mengalami
kesulitan beradaptasi. Dalam dua
musim pertama, pemain asal Brasil ini
terus menerima kritikan dari media
dan suporter. Dua musim berikutnya
ia bermain konsisten dalam 68
pertandingan dan menjadi salah satu
pemain terbaik "The Reds".
"Setiap orang dapat melihat betapa
berbedanya ia sekarang dibanding
ketika pertama kali tiba di Inggris. Ia
jauh lebih matang, kuat secara fisik,
dan tahu lebih banyak tentang
bagaimana cara untuk memenangkan
pertandingan," puji Aurelio.
"Ia telah menunjukkan kepribadian
yang hebat dan kemampuan untuk
mengubah keadaan. Kita ingat pada
awalnya para penggemar tidak begitu
senang dengannya, tapi ia sabar dan
tetap konsentrasi pada pekerjaannya.
Sekarang kita dapat melihat ia adalah
seseorang yang dapat melakukan
pekerjaannya dengan baik."
"Leiva sepatutnya mendapatkan
kontrak baru dan kami berharap ia
dapat bertahan lama di Liverpool
karena ia dapat menjadi pemain besar
bagi kami, sama seperti musim lalu,"
pungkas Aurelio.(LIV)
Penulis: Jonathan Pandapotan Editor:
Tjatur Wiharyo


www.m.kompas.com/bola/read/2011/06/19/08545880/lucas-semakin-dewasa-di-anfield

Dalglish Tekankan Pentingnya Semangat Tim

Rossi Finza Noor : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Bek
Liverpool,
Martin
Skrtel,
memberikan
sedikit
bocoran
mengenai
bagaimana Kenny Dalglish menangani
Liverpool. Di atas semua hal, Dalglish
diungkapkannya sangat memerhatikan
mental pemain.
Setelah hancur-lebur di tangan Roy
Hodgson, Skrtel menyebut bahwa di
tangan Dalglish-lah Liverpool kembali
menemukan kepercayaan diri. Dalglish
meminta para pemain mempercayainya
dan begitu pun sebaliknya.
"Kenny mengembalikan kepercayaan
diri kamu lagi. Pertandingan pertama
kami adalah melawan Manchester
United di Piala FA. Pertemuan pertama
kami dengannya adalah pada akhir
pekan itu," ungkap Skrtel di ESPN Star.
"Dia bilang, kami harus
mempercayainya karena ia juga
mempercayai kami," lanjut bek asal
Slovakia ini.
Di samping itu, Dalglish juga
mengatakan kepada pemain bahwa
untuk sukses mereka harus kompak.
Maka, di sanalah ia menjelaskan
pentingnya semangat di dalam tim.
"Dia mengatakan kepada kami bahwa
yang paling penting adalah semangat
tim dan jika kami kompak, maka kami
bisa mendapatkan kesuksesan. Dia
menjaga kepercayaan diri kami untuk
tetap tinggi, itu yang penting."
"Dia melakukannya dengan sifat yang
dimilikinya. Dia adalah orang yang bak,
selalu tersenyum dan bercanda. Dia
telah mengubah atmosfer di sekeliling
tim," tukas Skrtel.

Dalglish Tekankan Pentingnya Semangat Tim

Rossi Finza Noor : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Bek
Liverpool,
Martin
Skrtel,
memberikan
sedikit
bocoran
mengenai
bagaimana Kenny Dalglish menangani
Liverpool. Di atas semua hal, Dalglish
diungkapkannya sangat memerhatikan
mental pemain.
Setelah hancur-lebur di tangan Roy
Hodgson, Skrtel menyebut bahwa di
tangan Dalglish-lah Liverpool kembali
menemukan kepercayaan diri. Dalglish
meminta para pemain mempercayainya
dan begitu pun sebaliknya.
"Kenny mengembalikan kepercayaan
diri kamu lagi. Pertandingan pertama
kami adalah melawan Manchester
United di Piala FA. Pertemuan pertama
kami dengannya adalah pada akhir
pekan itu," ungkap Skrtel di ESPN Star.
"Dia bilang, kami harus
mempercayainya karena ia juga
mempercayai kami," lanjut bek asal
Slovakia ini.
Di samping itu, Dalglish juga
mengatakan kepada pemain bahwa
untuk sukses mereka harus kompak.
Maka, di sanalah ia menjelaskan
pentingnya semangat di dalam tim.
"Dia mengatakan kepada kami bahwa
yang paling penting adalah semangat
tim dan jika kami kompak, maka kami
bisa mendapatkan kesuksesan. Dia
menjaga kepercayaan diri kami untuk
tetap tinggi, itu yang penting."
"Dia melakukannya dengan sifat yang
dimilikinya. Dia adalah orang yang bak,
selalu tersenyum dan bercanda. Dia
telah mengubah atmosfer di sekeliling
tim," tukas Skrtel.

Skrtel: Masa Depan Liverpool Cerah Bersama Dalglish

Martin Skrtel percaya kedatangan
Kenny Dalglish ke Anfield telah
membawa aura positif ke ruang
ganti Liverpool dan meningkatkan
keharmonisan tim.
Kenny Dalglish bergabung dengan
Liverpool pada bulan Mei silam dan
Martin SKrtel menyatakan Dalglish
telah mengubah suasana ruang
ganti The Reds menjadi positif.
"Kenny mendatangkan kepercayaan
diri kami kembali. Pertandingan
pertamanya adalah melawan MU di
Piala FA. Pertemuan pertama kami
dengannya adalah saat akhir pekan
tersebut dan ia bilang kami harus
percaya padanya karena ia percaya
pada kami," ujar Skrtel pada LFC
Weekly.
"Ia bilang pada kami bahwa yang
terpenting adalah semangat tim
yang baik dan jika kami dapat
bekerjasama maka kami dapat
sukses."
"Ia melakukan hal tersebut lewat
pribadinya. Ia orang yang baik dan
ia selalu bercanda dan tersenyum. Ia
mengubah atmosfer di sekitar tim."
Pemain berusia 26 tahun tersebut
mengakui dirinya tidak terlalu
mengetahui sejarah Dalglish
bersama Liverpool dan Skrtel
mengakui ia harus banyak belajar
dari Dalglish.
Ia menambahkan, "Sejujurnya saya
tidak tahu banyak tentang Kenny.
Saya masih sangat muda ketika ia
menjadi pelatih untuk pertama kali."
"Tapi selama empat tahun di klub
saya telah melihat dia disini dan
telah belajar dari sejarah klub
dengan bagian dari dirinya disana.
Sekarang saya tahu banyak tentang
dia."
"Penunjukkan dia secara permanen
adalah opsi terbaik. Saya senang
karena dia adalah orang yang baik
dan manajer yang luar biasa. Saya
bisa lihat masa depan dengan
dirinya akan sangat baik."
© BOLANEWS.COM

www.bolanews.com/mobile/liga/liga-inggris/27946-Skrtel-Masa-Depan-Liverpool-Cerah-Bersama-Dalglish.html

Minggu, 19 Juni 2011

Carragher Rindu Trofi

Rossi Finza Noor : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Selama
kariernya
bersama
Liverpool,
Jamie
Carragher sudah memenangi beberapa
titel. Mengingat trofi terakhir yang
diangkatnya sudah cukup lama,
Carragher pun merindukan trofi baru.
Carragher sudah punya beberapa
medali juara, di antaranya Piala FA 2001
dan 2006,Piala Carling 2001 dan 2003,
Liga Champions 2005, Piala UEFA 2001
dan Piala Super Eropa pada 2002 dan
2005. Cukup lengkap, hanya saja
kurang titel juara Premier League.
Liverpool sendiri belum lagi
mengangkat trofi sejak memenangi
Piala FA 2006 dan memenangi Liga
Inggris sejak 1990. Wajar kalau
kemudian Carra curhat soal
kerinduannya itu.
"Kami ingin berada di sana. Liverpool
harus menjadi penantan untuk
memenangi trofi-trofi," ujarnya kepada
Sky Sports.
"Sudah beberapa tahun berlalu sejak
terakhir kali kami menjadi juara dan itu
yang akan kami ubah di musim depan.
Saya yakin, semua orang di sini punya
pemikiran yang sama," lanjutnya.
Imbas dari kehampaan trofi itu,
terutama di Liga Inggris, The Reds pun
disalip Manchester United dalam
perolehan trofi juara. Carrager
memberi selamat kepada 'Setan Merah',
namun juga mengingatkan klubnya
supaya tidak kian tertinggal dari sang
rival.
"Jika Man United menang, mereka
menang dan Anda harus memberikan
selamat serta menghormati apa yang
sudah mereka capai."
"Kami tak bisa selamanya
mempertahankan rekor ini--kami
punya rekor lima gelar Liga
Champions--jika kami tak bisa
berkompetisi dengan mereka."
"Kami harus berusaha untuk
memenangi (trofi, red) lebih banyak
lagi karena sudah terlalu lama bagi
Liverpool. Ini adalah sesuatu yang
berusaha kami ubah," tandasnya.

Sabtu, 18 Juni 2011

Gerrard: MU Masih Jadi Ancaman Liverpool

Haryanto Tri Wibowo | Sabtu, 18 Juni 2011, 13:39 WIB
VIVAnews - Steven Gerrard menilai
Manchester United masih menjadi rival
terberat Liverpool untuk menjuarai
Liga Inggris musim depan. Gerrard
tidak rela rekor 18 gelar Liga Inggris
The Reds dilewati MU.
Gerrard sudah tidak bermain sejak
Maret 2011 setelah mengalami cedera
paha. Dan kapten Liverpool itu
mengaku sudah tidak sabar untuk
kembali bermain.
Pemain 31 tahun tersebut menilai
dengan kedatangan sejumlah pemain
anyar, Liverpool bisa bersaing untuk
menjuarai Liga Inggris musim depan.
"Jika kami (Liverpool) bisa kembali ke
posisi empat besar musim depan, itu
akan fantastis. Tapi, kami ingin
memenangkan liga. Kami sudah punya
tim yang bagus. Mudah-mudahan
dengan sejumlah pemain baru, kami
semakin kompetitif musim depan," ujar
Gerrard kepada Sky Sports News.
Gerrard mengaku terluka setelah
melihat MU melewati torehan 18 gelar
Liga Inggris milik Liverpool musim lalu.
Dan gelandang tim nasional Inggris itu
tetap menganggap The Red Devils
masih jadi pesaing utama musim depan.
"Cara mereka (MU) bermain, Anda tahu
gelar ke-19 mereka akan datang. Hal
itu menyakitkan, karena mereka rival
terbesar kami," papar Gerrard.
"Anda harus memberikan pujian jika
memang pantas. Kami harus bisa
menerimanya dan tantangannya adalah
menyamai rekor mereka secepatnya,"
tutup pemain yang bergabung dengan
Liverpool sejak 1987 di tim yunior.

us.wap.vivanews.com/news/read/227664-gerrard--mu-masih-jadi-ancaman-liverpool

King Kenny Kritik Penentuan Tanggal Laga Perdana

Bola.net - Kenny Dalglish mengkritik
FA dan tim pembuat jadwal Liga
Premier Inggris 2011-2012. Bukan
masalah pengaturan jadwal yang ia
kritisi, melainkan penentuan laga
perdana yang akan berlangsung pada
hari Sabtu (13/8).
King Kenny pantas kesal, sebab tiga
hari sebelum laga perdana penanda
bergulirnya musim depan terdapat
beberapa partai persahabatan
internasional. Tepat pada hari Rabu,
Inggris akan menjamu Belanda di
Wembley, Skotlandia akan menjamu
Denmark dan Republik Irlandia
bertemu Kroasia. Serta beberapa
pertandingan persahabatan
internasional yang melibatkan
beberapa negara Eropa dan belahan
dunia lainnya.
"Tidak banyak yang bisa kita katakan
mengenai jadwal yang telah dirilis,
tapi saya hanya ingin bertanya
mengapa musim dimulai pada hari
Sabtu, yang sebelumnya di
pertengahan pekan berlangsung laga
internasional," ketus Dalglish dalam
website resmi The Reds.
Manajer asal Skotlandia itu
menjelaskan maksudnya, "Klub
mencoba melakukan yang terbaik
untuk membawa pemain bagus, dan
biasanya mereka adalah pemain tim
nasional."
Steven Gerrard cs akan menjalani laga
perdana di Anfield dan pekan
berikutnya mereka akan melawat ke
markas Arsenal.(espn/fjr)

bola.net/inggris/king-kenny-kritik-penentuan-tanggal-laga-perdana-1827ab.html

Gerrard: Jangan Sampai Terpeleset di Awal


Bola.net - Jadwal Liga Inggris
2011-2012 telah resmi dirilis, dan
skipper The RedsLiverpool, Steven
Gerrard, menjadi salah satu pihak
yang paling antusias menyambutnya.
Pria yang akrab disapa Gerro tersebut
berambisi menjadikan musim depan
bagi ajang kebangkitan The Kop. Jika
bisa ia ingin juara Liga namun minimal
lolos ke Liga Champions juga bukan
hal yang buruk dibandingkan musim
kemarin.
Lalu pria yang beristrikan wanita
bernama Alex Curran tersebut
memberikan nasehat kepada klubnya,
jika ingin menggapai titel Liga ke-19
untuk menandingi pencapaian sang
rival utama,Manchester United, The
Reds harus tancap gas sejak awal
kompetisi.
Terpeleset di awal kompetisi bukanlah
hal yang bisa memuluskan ambisi
tinggi mereka musim depan, "Sangat
penting untuk segera berlari kencang
jika Anda ingin berkompetisi meraih
gelar juara. Anda sama sekali tidak
boleh sampai terpeleset di awal-awal
musim kompetisi, hal itu harus
dihindari," tegasnya di ESPNstar.
"Saya kira dua laga pertama akan
menjadi laga yang begitu menantang
untuk ditaklukkan. Namun kami akan
memastikan hal itu bisa dicapai, saya
yakin kami akan bisa meraih hasil
positif di dua laga awal tersebut,"
imbuh sang skipper.
Dua laga pertama Liverpool musim
mendatang adalah melawan
Sunderland dan satu pekan berikutnya
mereka akan bersua The London Reds,
Arsenal salah satu rival dalam berburu
gelar domestik.
"Saya ingin memimpin tim ini meraih
trofi juara musim depan. Namun juga
tidak mau terlalu berlebihan terlebih
dahulu. Mendapatkan tiket ke Liga
Champions juga merupakan target
yang penting," tutup sang
kapten. (espn/lex)



Follow twitter @bolanet dan gabung
komunitas bola.net di facebook.
Akses Bola.net melalui http://
m.bola.net pada browser ponsel Anda.

Newcastle Gaet Pemain Buruan Liverpool

Mohammad Resha Pratama : Sepakbola
detikcom -
Newcastle,
Liverpool
harus
kehilangan
pemain
buruannya
musim
panas ini yakni Sylvain Marveaux.
Setelah winger muda Prancis asal klub
Rennes itu malah resmi dikontrak
Newcastle United.
The Reds belakangan diberitakan
mengincar Marveaux untuk posisi
sayap yang selama ini jadi kelemahan.
Negosiasi gencar dilakukan Liverpool
namun karena bermasalah dengan
cedera dan gagal saat tes medis,
Marveaux urung berseragam merah-
merah.
Dalam tiga musim terakhir Marveaux
banyak didera cedera hamstring dan
memaksanya cuma tampil 54 laga di
seluruh kompetisi dan cuma mencetak
13 gol. Tapi Marveaux membantah isu
tersebut.
"Aku tidak mau berbicara lebih banyak.
Namun aku tidak jadi dikontrak
Liverpool karena ada ketidakcocokan
dalam kesepakatan antara kedua belah
pihak Kamis malam kemarin," tutur
Marveaux kepada L'Equipe.
Marveaux yang kontraknya habis
musim panas ini akhirnya digaet
Newcastle setelah gagal menemukan
titik temu dengan Liverpool.
Pesepakbola 25 tahun itu diberi
kontrak lima tahun di St James Park.
Kehadiran Marveaux membuat The
Magpies sudah mengontrak tiga
pemain dalam sepekan terakhir.
Sebelumny ada Yohan Cabaye dan
Demba Ba.
Kini Marveaux pun harus membuktikan
jika Alan Pardew dan Newcastle tidak
salah "merebutnya" dari Liverpool.
Bahkan Pardew menyebut anggota
timnas Prancis U-21 itu sebagai pemain
bertalenta, meskipun namanya jarang
terdengar di jagad sepakbola.
"Sebuah pencapaian hebat dengan
mengontrak Sylvain, yang banyak
menerima tawaran dari beberapa
klub," ungkap Pardew kepada Sky
Sports.
"Mungkin fans banyak yang tidak
mengetahuinya namun dia bertalenta
dan pemain yang sudah kami amati
sejak lama. Beberapa hari ini kami
cukup bagus dalam bursa transfer,"
tuntasnya.

Jadwal Lengkap Liverpool EPL 2011-12


Bola.net - Liverpool mengawali
Premier League musim kompetisi
2011-12 dengan menjamu Sunderland
di Anfield, 13 Agustus.
Pekan berikutnya, The Reds langsung
away menghadapi Arsenal di Emirates
yang merupakan rival berat mereka
dalam persaingan memburu gelar
juara.
Liverpool menjamu Manchester United
pada 15 Oktober di Anfield, sepekan
setelah melakoni Merseyside Derby
lawan Everton di Goodison Park.
Berikut jadwal lengkap skuad Kenny
Dalglish di Premier League 2011-12.
Agustus
13 Sunderland (home)
20 Arsenal (away)
27 Bolton (home)
September
10 Stoke (away)
17 Tottenham (away)
24 Wolverhampton (home)
Oktober
1 Everton (away)
15 Man Utd (home)
22 Norwich (home)
29 West Brom (away)
November
5 Swansea (home)
19 Chelsea (away)
26 Man City (home)
Desember
3 Fulham (away)
10 QPR (home)
17 Aston Villa (away)
20 Wigan (away)
26 Blackburn (home)
31 Newcastle (home)
Januari
2 Man City (away)
14 Stoke (home)
21 Bolton (away)
31 Wolverhampton (away)
Februari
4 Tottenham (home)
11 Man Utd (away)
25 Everton (home)
Maret
3 Arsenal (home)
10 Sunderland (away)
17 QPR (away)
24 Wigan (home)
31 Newcastle (away)
April
7 Aston Villa (home)
9 Blackburn (away)
14 Fulham (home)
21 West Brom (home)
28 Norwich (away)
Mei
5 Chelsea (home)
13 Swansea (away) (epl/zul)
LIGA INGGRIS - Gerrard Target Tiga
Angka di Laga Perdana
Dilihat sebanyak 1.085 kali
Follow twitter @bolanet dan gabung
komunitas bola.net di facebook.
Akses Bola.net melalui http://
m.bola.net pada browser ponsel Anda.

Jumat, 17 Juni 2011

Liverpool Harus Siapkan 20 Juta Pounds Untuk Downing

Bola.net - Aston Villa siap membuka
negosiasi dengan Liverpool untuk
ketertarikan The Reds kepada Stewart
Downing. Syaratnya mereka harus
menyiapkan 20 Juta Poundsterling.
Kebetulan winger yang kini menjadi
langganan timnas The Three Lions
Inggris tersebut diyakini adalah salah
satu target utamaKing Kenny Dalglish
dalam membangun kekuatan untuk
musim depan.
Selain itu The Reds memang harus
bergerak cepat setelah salah satu
pemain sayap incaran mereka,Ashley
Young lebih memilih Manchester
United ketimbang pindah ke Anfield.
Berdasarkan kabar yang dilansir oleh
The Mirror, Downing yang merupakan
salah satu bintang Villa Park musim
lalu tersebut memang berniat
hengkang, hal ini dikarenakan pos
lowong untuk pelatih Villa belum juga
dipenuhi.
Liverpool juga menyediakan nama-
nama alternatif andai deal untuk
Downing tak sanggup terwujud. Nama
winger lain yang sedang dibidik adalah
Charles N’Zogbia dan Juan
Mata. (csar/lex)

bola.net/inggris/liverpool-harus-siapkan-20-juta-pounds-untuk-downing-09efbc.html

United Siap Bajak Charlie Adam Dari Liverpool

Bola.net - Berdasarkan laporan yang
dilansir oleh media The Daily Star,
pasukan Setan MerahManchester
United siap membajak salah satu
target Liverpool, Charlie Adam.
Pemain tengah milik klub terdegradasi
Blackpool tersebut disiapi uang senilai
12 Juta Poundsterling oleh Sir Alex
Ferguson, dan berharap sang pemain
tersebut segera merapat ke Old
Trafford.
Sebelum ini United, telah sukses
membajak dua pemain bidikan The
Reds, yakni BekPhil Jones dari
Blackburn Rovers serta winger Ashley
Young dari Aston Villa.
Maka tak heran gangguan untuk sang
rival akan kembali mereka jalankan
kali ini, Pemain timnas Skotlandia
tersebut memang sudah dekat ke
Anfield namun tawaran menit akhir MU
mungkin saja akan bisa mengubah
niatnya.
Musim kemarin Charlie Adam
menyuguhkan aksi yang akan selalu
dikenang oleh paraMancunian,
mencetak free kick indah ke gawang
United di pekan terakhir, meski pada
akhirnya belum cukup mengamankan
Blackpool dari jerat demosi.(tds/lex)

bola.net/inggris/united-siap-bajak-charlie-adam-dari-liverpool-f176d7.html

Liverpool Coba Tawar Cassano?


Bola.net - Liverpool dikabarkan
sedang mempertimbangkan untuk
menawarAntonio Cassano dari AC
Milan, hal tersebut terapung setelah
pemain bengal itu belum memutuskan
masa depannya.
Pelatih Rossoneri Max Allegri, sudah
terang-terangan menyatakan bahwa
Cassano mungkin saja tidak akan
banyak bermain musim depan, setelah
menumpuknya stok di lini depan.
Adanya Robinho, Alexandre Pato,
serta Zlatan Ibrahimovic jelas akan
menyulitkan pemain Italia tersebut
bermain secara reguler, padahal
Cesare Prandelli ingin timnas Italia
dihuni pemain-pemain yang memiliki
jam terbang tinggi di klub masing-
masing.
Di saat adanya situasi seperti ini,
Kenny Dalglish disebut media
talkSport berminat menawarkan
tawaran bagai Cassano menjajal Liga
Premier Inggris. Apalagi misi musim
depan bagi The Reds adalah juara
Liga, jadi jelas tenaga mumpuni harus
dipersiapkan sejak dini.
Andai Cassano dilepas keuntungan
jelas bisa didapatkan Milan, dana segar
akan bisa mereka putar untuk
menembel sektor lain di luar lini depan
yang terbilang sudah surplus.
Selain Liverpool ada Fiorentina yang
ingin menampung jasa dari Cassano,
namun kedua klub tersebut masih
perlu berbicara panjang lebar pekan
depan untuk memberikan penawaran
terbaik.(tsp/lex)

facebook.com/sharer.php?u=http%3A%2F%2Fwww.bola.net%2Fitalia%2Fliverpool-coba-tawar-cassano-3452b3.html

Zapata Selangkah Lagi ke Liverpool ?

BOGOTA – Liverpool diam-diam
mengejar pilar Udinese, Cristian
Eduardo Zapata untuk tambah tenaga
skuadnya musim depan. Kabarnya
tinggal selangkah lagi pemain timnas
Kolombia tersebut mendarat di
Anfield.
Hal ini dikonfirmasi sang pemain
sendiri. Dalam persiapannya
menjelang Copa America, Zapata yang
sedang mengikuti pelatihan timnas
Kolombia menyatakan kebenaran
rumor tersebut.
Zapata mengaku merapat ke Liverpool
dan akan lebih diperjelas lagi setelah
pagelaran Copa America rampung,
setelah itu pemain berusia 24 tahun
tersebut bisa menjelaskan lebih rinci
tentang masa depannya.
“Saya tak tahu harus bicara apa,
yang dapat saya katakana, saya
sangat dekat pergi ke Liverpool,”
ucap Zapata seperti dikutip La FM,
Jumat (17/6/2011).
“Diakhir Copa America, kita nanti
akan lihat apa yang akan terjadi
dengan masa depan saya. Saya telah
mengenyam banyak pengalaman dan
inilah saatnya saya pindah ke tim
yang lebih besar,” tutup Zapata.
Sebelumnya Zapata juga diincar
Arsenal dan Bayern Munich. Tapi
nampaknya difensore kelahiran Padilla
ini lebih memilih untuk menjajal liga
Inggris bersama The Reds meskupin
Zapata sejatinya masih milik Il
Zebrette dua tahun kedepan.
(hmr)

m.okezone.com/read/2011/06/17/47/469617/zapata-selangkah-lagi-ke-liverpool

Kiper Roma Tolak Liverpool

Muchamad Syuhada - Okezone
Alexander Doni/ Foto: Daylife
enlarge this image
ROMA – Liverpool secara diam-diam
ternyata mencoba menggaet
Alexander Doni. Namun sayang usaha
tersebut gagal.
Dilaporkan Goal, Kamis (16/6/2011)
penjaga gawang AS Roma itu sudah
melakukan pembicaraan serius
dengan Liverpool. Disebutkan pula
bahwa perwakilan Doni yang datang
langsung ke Anfield pada akhir pekan
lalu.
Tapi belakangan santer beradar kabar
kalau kiper asal Brasil tersebut malah
menolak tawaran dari The Reds.
Portiere 31 tahun beralasan tidak mau
jika nantinya hanya menjadi pemain
cadangan di sana.
Diketahui saat ini Liverpool sudah
punya kiper tangguh, yakni Pepe
Reina. Sementara Doni sendiri juga
masih tidak jelas statusnya di klub
berjuluk Giallorossi, terlebih baru-baru
ini juga mencuat isu kedatangan Julio
Cesar dari Inter Milan.
Selain dengan Liverpool, Doni ternyata
juga dikaitkan dengan Galatasaray.
Tapi untuk bergabung ke sana dia
harus lebih dulu menunggu kepastian
nasib Fernando Muslera. Kiper Lazio
tersebut belakangan juga kerap
dikaitkan dengan tim asal Turki. (msy)

m.okezone.com/read/2011/06/16/47/468916/kiper-roma-tolak-liverpool

Gerrard Bidik Start Bagus Musim Depan


Rossi Finza Noor : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Premier League sudah mengumumkan jadwal pertandingan
untuk musim depan. Kapten Liverpool,
Steven Gerrard, menargetkan timnya
untuk melakoni start bagus di awal
musim.
The Reds akan membuka musim baru
di kandang sendiri, Anfield, dengan
menghadapi Sunderland. Laga ini juga
diperkirakan akan menjadi laga
perdana Jordan Henderson melawan
bekas klubnya sendiri.
Selanjutnya, Liverpool bakal
bertandang ke Emirates Stadium untuk
menghadapi Arsenal. Laga ini bukan
laga mudah, tapi Gerrard menyebut
bahwa ini adalah sebuah ujian.
"Ini adalah ujian yang datang lebih
awal. Sangat menyenangkan bermain
di kandang lebih dulu, para fans pasti
tak sabar menunggunya," ujar Stevie G
di situs resmi Liverpool.
"Saya harap, kami akan mendapatkan
beberapa pemain baru lagi dan kami
bisa memulai musim baru dengan tiga
poin, yang mana akan memberikan
kami kepercayaan diri dan pergi ke
Arsenal untuk mendapatkan hasil
bagus," lanjutnya.
Liverpool belum pernah menang dalam
dua lawatan terakhir ke kandang
Arsenal. Musim lalu, mereka hanya
bermain imbang 1-1 di sana. Sementara
pada musim 2009/2010, 'Si Merah'
takluk dengan skor 0-1.
Kendati demikian, Gerrard yakin bahwa timnya bisa meraih hasil positif di dua laga awal musim depan.
"Itu adalah dua pertandingan awal
yang berat, tapi saya siap
menghadapinya dan saya pikir kami
bisa mendapatkan dua hasil positif,"
tandasnya.

http://m.detik.com/read/2011/06/17/160746/1662724/72/gerrard-bidik-start-bagus-musim-depan

Hodgson: Dalglish Akan Maksimalkan Bakat Henderson

LIVERPOOL, KOMPAS.com -
Legenda Liverpool David
Hodgson menilai Kenny
Dalglish adalah pelatih
yang pintar memilih
pemain bagi tim. Ia pun
mengaku yakin Dalglish akan
membuat Liverpool mendapat
manfaat maksimal dari gelandang
Jordan Henderson yang dibeli dari
Sunderland, belum lama ini.
"Kenny adalah orang yang cerdik. Ia
mengerti karakter pemain yang akan
cocok di klub ini. Ia tahu bagaimana
merawat talenta muda dan
menjadikan seseorang seperti
Henderson matang," ujar Hodgson.
"Hal bagus soal Henderson adalah ia
tiba di klub ini saat manajernya bisa
menjadi ayah baginya. Kenny akan
merangkulnya dan Henderson akan
mendapat keuntungan besar dari itu."
"Henderson memiliki jangkauan
umpan bagus dengan akurasi dan
pegerakan bagus. Sekalipun ia hanya
mencetak sedikit gol selama di
Sunderland, saya pikir bahwa di klub
yang benar, ia mampu menciptakan
selusin gol setiap musim," tuturnya.
(LIV)
Editor: Tjatur Wiharyo

Suarez Tidak Terbebani Sejarah

Narayana Mahendra Prastya :
Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Luis Suarez
menyandang
nomor
punggung
tujuh di
Liverpool, yang di waktu lalu
dikenakan sejumlah nama yang
menjadi ikon tim. Pemain asal Uruguay
itu menegaskan dirinya tak terbebani
sejarah.
Sejumlah nama tenar pernah
mengenakan nomor punggung tujuh,
di antaranya Kevin Keegan, Peter
Beardsley, dan Kenny Dalglish.
Kini nomor itu disandang oleh Suarez.
"Jika dibandingkan dengan mereka
yang pernah menyandang nomor tujuh
sebelum ini, maka saya pikir saya
hanya beruntung ketika dipercaya
mengenakan nomor ini," ujar Suarez di
situs resmi klub.
Pemain yang bermukim di Anfield sejak
Januari silam itu mengatakan bahwa
dirinya tidak merasa terbebani dengan
sejarah bahwa nomor tujuh digunakan
oleh nama-nama besar.
"Ketika saya mendapatkan nomor
punggung tujuh, saya senang karena
saya paham bahwa nomor ini adalah
nomor bersejarah karena dikenakan
pemain-pemain papan atas di
sepanjang sejarah klub ini," lanjut
Suarez.
"Namun ketika saya mendapatkan
angka tujuh di bagian punggung
seragam saya, maka satu-satunya hal
yang saya pikirkan adalah tampil
sepenuhnya," ujar mantan pemain Ajax
Amsterdam itu.
Suarez berhasil memberikan impresi
pertama yang positif bagi "Si Merah"
dan para pendukungnya. Statistik dari
Soccernet menunjukkan dia berhasil
membukukan empat gol dan tiga assist
di Premier League musim 2010/2011.
"Saya hanya berusaha melakukan yang
terbaik dan faktor sejarah itu tak
menambah beban saya, dibandingkan
bila saya mengenakan nomor
punggung lainnya," tutupnya.

m.detik.com/read/2011/06/16/151500/1661836/72/suarez-tidak-terbebani-sejarah

Gago Mungkin Lanjut di Liverpool

Doni Wahyudi : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Tersia-
siakan di
Real Madrid,
Fernando
Gago
sempat dikabarkan akan pulang ke
Argentina. Gelandang bertahan itu bisa
jadi masih akan berkiprah di Eropa
karena ada peluang dia direkrut
Liverpool.
Gago dipastikan tak masuk dalam
rencana skuad Jose Mourinho musim
depan. Tahun ini saja gelandang 25
tahun itu total cuma bermain tujuh kali
di semua kompetisi yang diikuti El Real.
Awalnya Gago sempat dikabarkan akan
mudik ke Boca Juniors, klub yang
membesarkan namanya sebelum
diboyong ke Santiago Bernabeu.
Namun kini peluang dia bertahan di
Eropa masih terbuka lebar setelah
Liverpool dikabarkan tertarik padanya.
"Gago butuh untuk bermain dan
Liverpool akan menjadi klub yang
sempurna untuknya, Fernando ingin
kembali ke lapangan dan kembali ke
top level, sesuatu yang tak mungkin
terjadi di Real Madrid," ungkap agen
Gago, Marcelo Lombilla.
Dikutip dari Soccernet, Direktur
Sepakbola Liverpool Damien Comolli
dikabarkan sudah menjalani negosiasi
awal dengan Gago untuk
memboyongnya ke Anfield. Gago
sendiri sudah dapat informasi soal klub
berjuluk The Reds itu dari Xabi Alonso
dan Alvaro Arbeloa.
Satu kendala yang mungkin dihadapi
Liverpool adalah soal harga jual Gago.
Madrid dikabarkan meminta 15 juta
poundsterling sementara Liverpool
cuma menyanggupi 10 juta
poundsterling.


m.detik.com/read/2011/06/17/021040/1662176/72/gago-mungkin-lanjut-di-liverpool

Liverpool Tambah Kontrak Kyrgiakos

Doni Wahyudi : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Sotirios
Kyrgiakos
belum akan
meninggalkan Liverpool di musim
panas ini. Dengan kontrak yang akan
segera habis, bek asal Yunani itu dapat
deal baru yang membuatnya bertahan
di Anfield setahun lagi.
Kyrgiakos didatangkan Liverpool dari
AEK Athens pada musim 2009/10 lalu.
Ketika itu The Reds menyodorinya
kontrak berdurasi dua tahun, yang
membuat dia bakal berstatus bebas
transfer di musim panas ini.
Namun Liverpool teenyata masih
membutuhkan pemain yang bulan
depan akan genap berusia 32 tahun
itu. Sebuah kontrak baru berdurasi 12
bulan sudah disodorkan, dan disetujui
Kyrgiakos.
Kyrgiakos bukan pilihan utama Kenny
Dalglish di skuad utama Liverpool pada
musim yang baru lewat karena dia
cuma pilihan keempat di belakang
Jamie Carragher, Martin Skrtel dan
Daniel Agger. Namun tenaga dan
pengalaman Kyrgiakos masih
dibutuhkan klub tersebut setidaknya
sebagai pemain pelapis. Demikian
diberitakan Eurosports.


m.detik.com/read/2011/06/17/053102/1662187/72/liverpool-tambah-kontrak-kyrgiakos

Kontroversi Kostum Baru The Reds


Meylan Fredy Ismawan : Sepakbola
detikcom -
Liverpool ,
Sejumlah
fans
Liverpool
mengungkapkan kemarahannya atas
desain kostum ketiga Liverpool musim
depan. Corak biru dalam desain
tersebut dinilai identik dengan warna
kebesaran rival sekota The Reds,
Everton.
Sejatinya, pilihan Liverpool untuk
memakai corak biru pada kostum
ketiga tersebut punya alasan kuat.
Warna itulah yang dipakai pada
kostum kandang pertama Liverpool,
sekitar 120 tahun yang lalu.
"Dimasukkannya biru sian di desain
kaus merujuk kepada seragam
kandang pertama Liverpool, yang
dipakai hampir 120 tahun lalu, yang
dikombinasikan secara berselang-
seling antara bagian putih dan biru,"
terang juru bicara Adidas, penyedia
kostum Liverpool.
Tapi, sebagian Liverpudlians tidak
sepakat dengan pemilihan warna
tersebut. Mereka tetap mengharamkan
warna biru ada di kostum klub
kesayangan mereka. Alasannya jelas,
biru adalah Everton.
"Warna di garis itu harusnya merah,"
keluh fans bernama Faith Fulcher,
seperti dilansir Mirror.
"Mengapa kita ingin memakai warna
yang sama dengan Everton saat merah
adalah warna yang menandakan
pentingnya Liverpool sejak Bill Shankly
(mantan manajer Liverpool-red)
menegaskan bahwa keseluruhan
kostum memakai warna yang sama,"
tambahnya.
Sempat ada dugaan kalau warna biru
itu muncul karena campur tangan
sponsor utama Liverpool, Standard
Chartered.
"Ini juga telah menunjukkan kepada
saya bahwa biru adalah bagian dari
logo Standard Chartered meskipun
mereka menyangkal sudah terlibat
dalam desain kaus," ujar Fulcher.
Fans Liverpool lainnya mengungkapkan
hal senada. Mereka bahkan
mengancam tak akan membeli kostum
baru ini.
"Jangan membelinya. Kami tidak
memakai biru," ucap fans berakun
Twitter @degsy65.
"Ya, tentu saja. jangan membeli kaitan
ke masa lalu. Warna itu sesuai sponsor
Standard Chartered," kata
@unklerupert.
Sementara sebagian fans lainnya lebih
lunak menyikapi pilihan warna biru ini.
"Sedikit warna biru tak akan
mengubah kami menjadi Everton,"
kicau @theosakasun.
"Sebenarnya, itu tampak cool. Tapi,
sedikit warna sian itu harusnya merah.
Kalau tidak, itu akan lebih cocok untuk
Manchester City," kata @KopKrusada.
Foto: Steven Gerrard dengan kostum
ketiga Liverpool musim depan
(Soccerbible.com).

m.detik.com/read/2011/06/17/061221/1662191/72/kontroversi-kostum-baru-the-reds

Kamis, 16 Juni 2011

Liverpool Luncurkan Kostum Ketiga

Bola.net - Liverpool kembali
meluncurkan seragam baru untuk
musim depan, kali ini kostum ketiga
alias kostum alternatif yang mereka
rilis. Warna putih menjadi dasarnya
dengan tambahan warna biru muda
dan sedikit hitam untuk variasinya.
Desain kostum ketiga dari Adidas ini
ibarat membalik ingatan Liverpool
hingga 120 tahun silam, karena warna ini sesungguhnya adalah warna kostum kandang pertama mereka pada tahun 1892, Nostalgia untuk The Kop.



bola.net/open-play/liverpool-luncurkan-kostum-ketiga-783c92.html

Pinangan Liverpool & Spurs Ditolak Pemain Bremen

Kris Fathoni W : Sepakbola
detikcom -
Bremen,
Tottenham
Hotspur dan
Liverpool
diklaim telah
mengajukan
tawaran
terhadap
Marko Marin yang membela Werder
Breman. Namun, kedua klub Liga
Primer Inggris itu hanya mendapatkan
penolakan.
Masa depan Marin di Bremen tengah
dispekulasikan menyusul buruknya
performa klub itu di Bundesliga musim
lalu. Pemain kelahiran Bosnia-
Herzegovina yang kini membela timnas
Jerman itu pun disebut-sebut akan
hijrah musim panas ini.
Adalah Spurs dan Liverpool yang
sepertinya langsung bergerak cepat
mendekati gelandang serang berusia
22 tahun tersebut kendati tawaran
yang mereka ajukan sudah ditolak,
baik oleh pihak Bremen maupun
pemain bersangkutan.
"Marko menolak kedunya," klaim Fali
Ramadani selaku agen Marin kepada
Bild dan dilansir ESPN Star.
"Werder juga mengindikasikan mereka
tak mau menjual Marko saat ini,"
lanjutnya.
Marin sendiri sebelumnya sudah
menegaskan hasratnya untuk
bertahan di Jerman. Bremen pun belum
mau kehilangan pemain yang juga
piawai tampil dari sektor sayap
tersebut.
"Aku ingin bertahan di Werder. Aku
merasa kerasan di Bremen. Aku tidak
pernah ingin pergi. Aku ingin sukses di
sini dan itulah satu-satunya tujuanku,"
tegas Marin.

m.detik.com/read/2011/06/16/020548/1661321/72/pinangan-liverpool-spurs-ditolak-pemain-bremen

Maxi Ingin 'Mudik' ke Argentina


Mohammad Resha Pratama : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Selama 18
bulan
memperkuat
Liverpool,
Maxi
Rodriguez
boleh
dibilang tak pernah mengalami
masalah di sana. Tapi ia mengaku
masih memendam hasrat kembali
bermain di tanah kelahirannya,
Argentina.
Maxi datang dari Atletico Madrid
dengan status bebas transfer Januari
2010. Ia dikontrak selama tiga
setengah tahun di Anfield.
Awal-awal kariernya di Liverpool Maxi
sempat kesulitan untuk beradaptasi
dengan kultur sepakbola Inggris.
Keluarnya Rafael Benitez makin
menyulitkan dirinya untuk
berkembang.
Tapi kedatangan Kenny Dalglish
merubah peruntungan Maxi dan ia
mampu tampil menonjol di bawah
arahan Dalglish. Sejak Januari 2011,
Maxi sering ditampilkan dan mencetak
dua kali hat-trick yang membuatnya
mengakhiri musim dengan torehan 10
gol.
Harapan Maxi untuk tampil lebih baik
lagi musim depan masih terbuka. Tapi
Maxi membuat pernyataan
mengejutkan di mana ia ingin kembali
memperkuat Newell's Old Boys, klub
profesional pertamanya di Argentina.
Memulai kariernya di musim 1999/2000,
Maxi berkostum Newell's selama tiga
musim sebelum pindah ke Espanyol. Ia
tampil sebanyak 57 kali dan mendonasi
20 gol.
"Aku tahu pasti akan kembali ketika
aku meninggalkan tempat ini
(Newell's)," sahut Maxi kepada La
Capital.
"Presiden (Lorente) mengajakku
bergabung kembali dan aku bilang
'ya'," sambungnya.
Meski begitu Maxi mengatakan
prioritas utamanya tetap Liverpool dan
akan menghormati kontraknya hingga
usai. Jika 'Si Merah' memang ingin
menjualnya, barulah Maxi akan
hengkang.
"Kini semuanya tergantung pada
kontrak yang kupunya bersama
Liverpool. Mungkin itu masih bisa
dibicarakan nantinya," lugas
pesepakbola 30 tahun itu.

Rabu, 15 Juni 2011

'Belum Ada Tawaran Liverpool untuk Adam'

Mohammad Resha Pratama : Sepakbola
detikcom -
Blackpool,
Charlie Adam
(masih) jadi
pemain yang
Liverpool
idamkan
untuk digaet musim panas ini. Tapi
Blackpool mengatakan sampai saat ini
belum ada tawaran pada kaptennya
itu.
Adam sudah sejak musim dingin lalu
diincar Liverpool namun karena dana
yang disodorkan tak sesuai, maka
Blackpool pun menolaknya. Kini setelah
Blackpool terdegradasi, rumor itu
kembali muncul.
Bahkan kemarin diberitakan Sky
Sports, The Reds sudah memasuki
proses negosiasi mengenai kepindahan
Adam ke Anfield. Kehadiran Adam
memang akan menyesaki lini tengah
Liverpool yang baru saja kedatangan
Jordan Henderson.
Namun kehadiran Adam dirasa perlu
karena sejak ditinggal Xabi Alonso dua
tahun lalu, Liverpool tak punya lagi
gelandang yang mampu mengatur
distribusi bola.
Tapi langkah Liverpool nampaknya tak
akan mudah untuk mendapatkan Adam
sebab Blackpool akan memasang tinggi
buat pemain yang mencetak 12 gol itu.
Blackpool mengaku jika saat ini
memang ada niatan buat klub untuk
menjual beberapa pemainnya termasuk
Adam.
"Kami memang sedang melakukan
beberapa pembicaraan musim panas ini
namun belum ada hasilnya jadi tidak
ada yang perlu diberitakan," tutur
presiden klub Karl Oyston kepada
Blackpool Gazette yang dilansir
Sportinglife.
"Apa pemberitaan yang sekarang
sudah berlebihan? Saya yakin klub
sudah berbicara dengan banyak
pemain di musim panas ini yang
semustinya tidak mereka lakukan."
sambungnya.
"Saya yakin itu masih berlangsung. Jika
itu terjadi di bulan Januari itu lain soal.
Selalu sulit jika spekulasi mulai
berkembang," tukasnya.
Lalu bagaimana soal Liverpool yang
diberitakan sudah mengajukan
tawaran kepada Adam dan sedang
melakukan proses negosiasi?
"Kami masih belum banyak berdiskusi
soal penawaran namun belum ada
yang bisa dilaporkan sejauh ini, karena
memang belum ada tawaran yang
datang dari klub manapun," simpulnya.

Selasa, 14 Juni 2011

Aquilani Masih Terlunta-lunta

TURIN, KOMPAS.com —
Gelandang Liverpool,
Alberto Aquilani, masih
terlunta-lunta. Ia ingin
segera mendapatkan klub
di Italia, tetapi belum juga
ada yang menawarnya. Sementara
Juventus yang meminjamnya dari
Liverpool tidak akan
memperpanjangnya, apalagi
membelinya secara permanen.
Ia pun harus menunggu tawaran dari
klub Serie-A hingga bursa transfer
musim panas ini berakhir. Jika tidak
ada tawaran yang masuk, Aquilani
dipastikan akan kembali ke Inggris
untuk membela Liverpool.
Aquilani sebenarnya punya peluang
bertahan di Serie-A setelah Juventus
berminat membuat statusnya
permanen. Namun, dengan
kedatangan Andrea Pirlo dari AC Milan,
Juventus pun akhirnya menolak opsi
untuk membeli Aquilani dari Liverpool.
"Aquilani ingin tetap di Italia, jadi kami
melihat apa ada pilihan lain. Sudah
tentu Aquilani bukan mitra ideal bagi
Andrea Pirlo. Karakteristik mereka
tidak sesuai. Entah apakah Juve akan
mengubah sistem mereka atau harus
mempertimbangkan kembali ide-ide
tertentu," kata agen Aquilani, Franco
Zavaglia, kepada Radio Mana Mana.
"Hal yang menghibur adalah, dalam
musim lalu (2010-11), Alberto telah
bermain 36 pertandingan. Jadi,
keraguan banyak pihak soal
kebugarannya telah menghilang. Dia
membuat dampak di Juve,"
sambungnya.
Zavaglia juga mengungkapkan,
kliennya tak akan mungkin kembali ke
AS Roma, tim yang melepasnya ke
Liverpool. Ia pun membantah dirinya
sudah menerima tawaran dari AC
Milan.
"Saya pikir Roma akan sangat tidak
mungkin karena Liverpool sudah
mengeluarkan banyak uang untuk
mendapatkannya dua tahun lalu dan
tak mungkin unguk menjualnya
kembali dengan angka yang berbeda.
Itu seperti melakukan gol bunuh diri.
Dia pemain penting bagi Liverpool,"
jelas Zavaglia.
"Adapun Milan, semua hanya spekulasi
media sejauh ini. Tak seorang pun
yang maju untuk memberikan
tawaran," tambahnya.
Penulis: Wirawan Kusuma Editor:
Hery Prasetyo

m.kompas.com/bola/read/2011/06/13/0244292/aquilani-masih-terlunta-lunta

Henderson Yakin Bayar Kepercayaan The Reds

Doni Wahyudi : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Jordan
Henderson
berhasil
memikat
Liverpool
dan
memaksa klub tersebut membayar 20
juta poundsterling untuk menebusnya.
Sadar persaingan akan berat, sang
gelandang yakin bisa membalas
kepercayaan dan uang yang
dikeluarkan The Reds.
Dengan usia yang baru 20 tahun
banyak yang mempertanyakan
keputusan Liverpool untuk membayar
hingga 20 juta poundsterling demi
mendapatkan Henderson. Apalagi The
Reds punya catatan buruk terkait
beberapa pemainnya yang dibeli
dengan harga tinggi.
Namun semua pertanyaan tersebut
justru membuat sang pemain makin
bersemangat. Gelandang anggota
skuad timnas Inggris U-21 itu yakin
dirinya akan bisa membayar
kepercayaan yang sudah diberikan The
Kop dan membuktikan kalau uang
banyak yang dikeluarkan tak akan sia-
sia.
"Itu jumlah uang yang banyak tapi
saya tak mau membesar-besarkan soal
itu. Itu menunjukkan kalau Liverpool
menaruh kepercayaan pada saya dan
saya akan terus belajar dan bekerja
untuk membayar mereka," sahut
Henderson di Guardian.
Keberadaan Steven Gerrard, Lucas
Leiva dan Raul Meireles membuat
Henderson harus berjuang ekstra
keras untuk bisa masuk skuad utama.
Apalagi Liverpool hingga kini masih
mengincar Charlie Adam dari Blackpool.
"Saya pikir jika saya berlatih dengan
baik dan bekerja keras saya akan
mendapatkan kesempatan itu dan saya
akan memanfaatkannya."
"Saya berbicara dengan manajer dan
dia bilang saya bisa bermain di
beberapa posisi. Jika bisa memilih saya
akan memilih gelandandang tengah
tapi yang ingin saya pastikan adalah
saya berada di starting XI dan bermain
secara rutin," tuntas dia.
m.detik.com/read/2011/06/14/074403/1659575/72/henderson-yakin-bayar-kepercayaan-the-reds

Liverpool Bisa Bersaing dalam Perebutan Gelar, Asalkan ...

Okdwitya Karina Sari : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Luis Suarez
berbicara
mengenai
peluang
Liverpool di
musim
depan. Ia
menilai
timnya
mampu
bersaing
dalam
perebutan
gelar jika mampu mengulang performa
bagus di paruh kedua musim lalu.
Usai terpuruk dalam kawalan Roy
Hodgson, Liverpool pelan-pelan
berhasil menemukan bentuk
permainannya usai dilatih Dalglish
pada awal Januari silam.
Dalam 18 pertandingan Premier League
di bawah asuhan Dalglsih, "Si Merah"
cuma tiga kali pulang dengan tangan
kosong, sisanya menang 10 kali dan
seri lima kali.
Dalam lima musim belakangan, Chelsea
dan Manchester United selalu menjadi
langganan juara. Jelas, kedua klub itu
kembali difavoritkan sebagai kampiun
di musim depan.
Skipper Liverpool, Steven Gerrard
sempat mengatakan bahwa timnya
akan sulit bersaing dengan gelar dan
targetnya hanya finis di zona Liga
Champions. Akan tetapi Suarez lebih
optimis.
Suarez menilai Liverpool bakal mampu
bersaing dengan Chelsea dan MU
asalkan bisa mengulang performa apik
di paruh kedua musim lalu.
"Aku pikir performa yang kami
tunjukkan di paruh kedua musim
merupakan pertanda baik," ujar
bomber Uruguay itu kepada LFC
Weekly yang dilansir situs resmi
Liverpool.
"Kami telah bermain dengan baik dan
aku rasa kami semakin dekat dengan
tipe performa yang kami tahu kami
harus mempertahankannya untuk
sepanjang musim jika ingin menjadi
calon peraih gelar juara," imbuh
Suarez.
"Ini sesuatu yang kami percayai
tentang musim depan dan jika kami
bisa mencapainya dan
mempertahankan penampilan bagus
maka aku rasa kami punya peluang
bagus," yakin dia.

Liverpool Kembali Dekati Charlie Adam

Liverpool Kembali Dekati Charlie Adam
Rossi Finza Noor : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Janji untuk
berburu
pemain di
bursa
transfer
musim
panas
tampaknya benar-benar dipenuhi
Liverpool. Saat ini, The Reds dikabarkan
tengah mendekati Charlie Adam
kembali.
Adam adalah salah satu pemain yang
paling sering dibicarakan di Premier
League musim ini. Klubnya, Blackpool,
boleh terdegradasi, tapi Adam
memperlihatkan dirinya punya kualitas
bagus.
Pemain asal Skotlandia itu tampil
sebanyak 35 kali musim ini dan
menyumbang 12 gol untuk Blackpool.
Adam juga menjadi "nyawa" The
Tangerines, gol-golnya beberapa kali
membuat timnya itu bangkit.
Dengan performa menjanjikan itu,
Adam pun disebut-sebut dibidik tim
besar. Sky Sports menyebut Liverpool
sebagai salah satu tim besar. Kabar
mengenai ketertarikan Liverpool
sendiri sebenarnya bukan hal baru.
Akhir Mei silam, Liverpool bersama
Tottenham Hotspur dikabarkan
menjadi tim yang paling serius untuk
mendapatkan Adam. Berapa nilai
transfer yang dikabarkan ketika itu?
Cukup tinggi, yakni 10 juta
poundsterling.
Sejauh ini, 'Si Merah' sudah
mendapatkan Jordan Henderson dari
Sunderland. Andai jadi mendapatkan
Adam, maka Liverpool akan punya stok
cukup banyak di lini tengah.
Catatan lainnya, andai mendapatkan
Adam, maka Liverpool bakal kembali
mendapatkan pemain asli Inggris Raya.
Sebelum ini, mereka sudah
mendapatkan Andy Carroll dan
Henderson yang asli Inggris.

Reina Jalani Operasi Hernia


Meylan Fredy Ismawan : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Kiper
Liverpool,
Pepe Reina,
baru saja
menjalani
operasi
hernia. Operasi ini tak akan
membuatnya absen lama dan dia
diharapkan sudah bisa mengikuti
latihan pramusim The Reds.
Operasi hernia tersebut dilakukan di
Munich, Jerman. Karena tidak
mendesak, kiper asal Spanyol itu pun
baru naik ke meja operasi setelah
musim ini berakhir.
"Liverpool hari ini mengonfirmasi
bahwa Pepe Reina telah sukses
menjalani operasi pada hernia ganda,"
demikian terang Liverpool di situs
resminya.
Setelah operasi ini, Reina dijadwalkan
akan menjalani masa rehabilitasi. Dia
diharapkan sudah pulih pada bulan
depan dan bisa bergabung dengan
rekan-rekannya dalam rangka
persiapan menghadapi musim depan.
Liverpool dijadwalkan akan menggelar
tur pramusim ke Asia pada bulan Juli
mendatang. The Reds tampil di China
pada 13 Juli dan di Malaysia pada 16
Juli. Guandong Sunray Cave dan
Malaysia XI akan menjadi lawan bagi "Si
Merah".
Sebelumnya, mereka juga sempat
dijadwalkan akan mengunjungi Korea
Selatan. Namun, karena sejumlah
masalah, rencana tersebut dibatalkan.
Tim yang bermarkas di Anfield itu
masih menjajaki opsi-opsi negara
tujuan lainnya.

'Hodgson Memang Tak Cocok untuk Liverpool'



Meylan Fredy Ismawan : Sepakbola
detikcom -
Madrid,Roy
Hodgson
gagal total
selama
menukangi
Liverpool.
Eks bek Liverpool, Alvaro Arbeloa,
menganggap gaya melatih Hodgson
memang kurang cocok dengan filosofi
The Reds.
Hodgson direkrut Liverpool untuk
menggantikan Rafa Benitez yang
mundur pada akhir musim 2009/2010.
Dengan kesuksesannya bersama
Fulham pada musim sebelumnya,
Hodgson diharapkan bisa membawa
Steven Gerrard cs. bersaing dalam
perebutan gelar Premier League.
Namun, yang terjadi adalah sebaliknya.
Anfield Gank terseok-seok dan sempat
terpuruk di peringkat ke-12 klasemen.
Hal inilah yang membuat Hodgson
kehilangan jabatannya pada awal
tahun ini dan digantikan oleh Kenny
Dalglish.
Arbeloa menilai kegagalan Hodgson
adalah hal yang wajar. Skema yang
diterapkan manajer 63 tahun itu dia
nilai memang tak cocok untuk
Liverpool.
"Saya pikir mereka (Liverpool)
memainkan terlalu banyak bola
panjang bersama Hodgson," kata
Arbeloa di Mirror.
"Saya pikir Liverpool adalah tipe tim
yang harus lebih banyak memainkan
sepakbola. Secara teknis, mereka
punya pemain-pemain yang benar-
benar bagus dan mereka perlu lebih
memainkan sepakbola," tambah
pemain yang bermukim di Anfield pada
periode 2007–2009 itu.
Bek yang kini berseragam Real Madrid
itu menganggap Daglish jauh lebih pas
untuk menakhodai The Kop.
"Saya pikir dengan Dalglish, yang
merupakan salah satu pemain terbaik
dalam sejarah Liverpool, mereka
tampak lebih percaya diri dan mereka
banyak berkembang," tuntas Arbeloa.

Senin, 13 Juni 2011

Target Utama Liverpool Kembali ke Liga Champions

Okdwitya Karina Sari : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Steven
Gerrard
percaya
bahwa
Liverpool
akan
kembali
berjaya di masa depan. Namun untuk
target di musim berikutnya, sang
skipper mengatakan bahwa kembali ke
Liga Champions adalah target utama
timnya.
Liverpool berhasil terangkat dari
keterpurukan sejak ditangani Kenny
Dalglish awal tahun ini. Kebangkitan
The Reds sekaligus meningkatkan
ekspektasi kepada mereka di musim
2011-12.
Apalagi Gerrard dkk. sudah mengalami
puasa gelar selama lima tahun dengan
yang terakhir meraih trofi Piala FA.
Sedangkan untuk urusan juara Liga
Inggris, The Kop terakhir kali
melakukannya dua dekade lalu.
Gerrard mengakui akan sulit bagi
timnya untuk bisa langsung juara usai
bangkit dari keterpurukan. Sehingga
target di musim berikutnya adalah finis
di zona Liga Champions.
"Akan bodoh untuk berekspektasi
lebih tinggi dari kesiapan mereka. Di
awal dari setiap musim di Liverpool
ekspektasi terus meningkat, dan
sekarang Kenny menjadi pelatih dan
dengan beberapa pemain baru saya
yakin ekspektasi itu akan meroket,"
sahut Gerrard di situs resmi klub.
"Kembali ke Liga Champions akan
menjadi tujuan utama kami. Aku pikir
ini tujuan semua klub di Premier
League. Untuk masalah finansial akan
sangat penting tapi itu juga kompetisi
terbesar untuk individu pemain di level
klub."
"Setiap orang ingin terlibat di
dalamnya, kami memiliki sejumlah
malam fantastis di sana di Anfield
selama bertahun-tahun dan kami ingin
malam-malam itu kembali lagi," imbuh
gelandang Inggris itu.
Setelah mendatangkan Jordan
Henderson, Gerrard berharap Liverpool
merekrut beberapa pemain baru untuk
memperkuat skuadnya. Selain itu, agar
kompetitif, Gerrad meminta timnya
untuk lebih konsisten.
"Kami cuma butuh melanjutkan apa
yang sudah kami lakukan dalam enam
bulan terakhir. Semoga kami akan
menambah beberapa pemain untuk
memperkuat skuad dan kami bisa
bersaing," imbuh Stevie G.
"Kami sudah cukup bagus untuk
mengalahkan setiap tim, kami cuma
butuh menemukan konsistensi untuk
bersaing berebut gelar," tutup dia.

Liverpool Siap Bajak Jones dari MU


Liverpool Siap Bajak Jones dari MU
Rossi Finza Noor : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Belum
resminya
transfer Phil
Jones ke
Manchester
United
membuat
klub lain masih memiliki kesempatan
untuk menggaetnya. Inilah yang
dikabarkan tengah berusaha dilakukan
Liverpool.
Belakangan ramai dikabarkan bahwa
MU siap menggaet Jones dari
Blackburn Rovers. Nilainya pun tak
main-main. Beberapa media Inggris
menyebut, The Red Devils siap
mengeluarkan dana hingga 16 juta
poundsterling.
Deal tersebut pada akhirnya memang
belum terjadi, meski beberapa sumber
menyebutkan bahwa Jones tinggal
melalui tes medis saja. Di sinilah
kesempatan The Reds untuk
membajaknya muncul.
Director of Football Liverpool, Damien
Comolli, telah mengatakan bahwa
klubnya belum akan berhenti untuk
membeli pemain. Hal ini dilakukan
untuk menambah kedalaman skuad
mereka musim depan--seperti apa
yang diinginkan sang bos, John W.
Henry.
Sejauh ini Liverpool sudah
mendapatkan pemain muda U-21
Inggris, Jordan Henderson. Jika jadi
mendapatkan Jones, maka tiga
tangkapan terakhir 'Si Merah', setelah
Andy Carroll dan Henderson, semuanya
adalah orang Inggris.
Berapa nilai yang diajukan oleh
Liverpool? ESPN Star menyebut nilai
yang lebih besar dari MU, yakni 22 juta
poundsterling.
Dari sumber yang sama, Blackburn
sendiri juga menegaskan bahwa Jones
masih menjadi milik mereka. Siapa yang
akan menjadi pemilik bek berusia 19
tahun itu berikutnya adalah mereka
yang bisa memberikan penawaran
terbaik.

Minggu, 12 Juni 2011

Henderson Tidak Takut Kelelahan

Arya Perdhana : Sepakbola
detikcom -
Kopenhagen,
Tampil di
Piala Eropa
U21
menimbulkan kekhawatiran kalau
Jordan Henderson bakal kelelahan saat
memulai karir baru bersama Liverpool.
Tapi si pemain sendiri merasa itu
bukan masalah.
Henderson digaet Liverpool dengan
harga 16,25 juta poundsterling setelah
pemain 20 tahun itu tampil rutin
bersama Sunderland musim lalu.
Liverpool tentu saja berbeda dengan
Sunderland karena tingkat persaingan
di sana lebih ketat.
Di tengah tuntutan untuk segera
beradaptasi dengan klub barunya,
Henderson akan membela timnas
Inggris di Euro U21 yang berlangsung
di Denmark mulai akhir pekan ini.
Setelah musim lalu bermain sebanyak
40 kali buat Sunderland, banyak yang
cemas kalau tampilnya Henderson di
Euro U21 akan membuatnya kelelahan
saat kembali ke Anfield kelak.
"Saya tahu sejumlah manajer dan
pemain cemas tentang kelelahan
akibat bermain terlalu banyak. Tapi
saya merasa baik-baik saja setelah
musim lalu," kata Henderson di situs
resmi Liverpool.
Di usia baru 20 tahun, Henderson yang
bermain sebagai gelandang memang
punya energi yang berlebih. Ia merasa
kalau semakin banyak ia tampil,
kemampuannya bakal makin terasah.
"Ya, saya memang sudah bermain
sangat banyak. Tapi saya masih punya
banyak untuk ditawarkan, saya punya
banyak energi. Kami masih muda dan
ingin bermain sepakbola serta meraih
sesuatu yang istimewa buat negara
kami," tegkad Henderson.

Henderson Tak Ingin 'Numpang Lewat' di Liverpool


Mohammad Resha Pratama : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Jordan
Henderson
baru saja
meresmikan
kepindahannya ke Liverpool. Meski
musim baru masih dua bulan lagi,
Henderson tak sabar ingin segera
bermain di depan publik stadion
Anfield dan membuktikan
kemampuannya.
Setelah proposal diterima pihak
Sunderland dua hari lalu, Henderson
pun menjalani tes kesehatan dan
akhirnya lulus. Maka Henderson pun
diberikan kontrak jangka panjang
dengan nilai transfer yang
diperkirakan media-media Inggris
senilai 16,25 juta poundsterling.
Jelas bergabung dengan klub sebesar
Liverpool adalah pengalaman pertama
bagi pesepakbola yang pekan depan
berusia 21 tahun itu. Selama tiga tahun
kariernya, Henderson banyak
menghabiskan waktu di klub
profesional pertamanya, Sunderland
dan sempat dipinjamkan ke Coventry
City.
"Saya seperti sedang berada di bulan,
sangat senang berada di sini dan saya
tak sabar segera ingin bermain," sahut
Henderson dalam wawancara
pertamanya seperti dilansir situs resmi
klub.
"Saya tak sabar ingin segera bermain
di Anfield, di depan fans Liverpool dan
semuanya. Saya hanya sedang
bergairah saat ini dan ingin cepat-
cepat bermain," sambungnya.
Henderson akan bergabung dengan
sekumpulan pemain muda di Liverpool
seperti Jay Spearing, Jonjo Shelvey,
Lucas Leiva, Martin Kelly, John
Flanagan, Luis Suarez dan Andy Carroll.
Ini bentuk peremajaan tim yang
sedang dilakukan oleh manajer Kenny
Dalglish serta petinggi klub.
Keyakinan tinggi pun langsung
disematkan Henderson di mana klub
barunya itu bisa berbicara banyak
musim depan dan meraih trofi.
"Jelas datang ke klub seperti Liverpool,
akan ada selalu kompetisi di sana. Saya
harap saya bisa bekerja keras, tetap
berkembang dan mendapat
kesempatan tampil," harapnya.
"Anda datang ke klub besar ingin
memenangi banyak hal. Liverpool telah
banyak memenangi segalanya di masa
lalu dan mudah-mudahan masih
banyak lagi yang akan datang di masa
mendatang," simpulnya.

Liverpool Masih Terus Buru Pemain


Kris Fathoni W : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Musim panas
ini Liverpool
sudah
sukses
menggaet
Jordan
Henderson. Namun, ini baru awal
karena 'Si Merah' belum akan berhenti
belanja pemain.
Henderson adalah pembelian teranyar
Liverpool setelah ia direkrut dari
Sunderland, dengan nilai transfer yang
kabarnya mencapai angka 20 juta
poundsterling.
Henderson pun menjadi pembelian
besar ketiga semenjak Kenny Dalglish
kembali sebagai manajer, dengan Andy
Carroll dan Luis Suarez bergabung
pada bulan Januari lalu.
Akan tetapi, Direktur Sepakbola
Liverpool Damien Comolli menegaskan
kalau klubnya masih akan terus
merekrut pemain di bursa transfer
musim panas ini.
"Kami ingin melakukan pembelian dini.
Semakin dini semakin baik karena kami
bisa menyesuaikan ulang strategi atau
memutuskan bila sudah cukup
(berbelanja), meski kali ini tidak akan
begitu!" tegasnya di Daily Mirror.
Comolli tidak membeberkan siapa-siapa
saja nama pemain yang masih diincar
kubu Anfield. Namun, ia menyiratkan
kalau Liverpool lebih memberikan
prioritas kepada pemain lokal.
"Jika seorang pemain berasal dari
Inggris, atau Inggris Raya, atau pernah
bermain di Liga Primer, kami akan lebih
memilihnya dibandingkan pemain
asing," jelas Comolli.

Sabtu, 11 Juni 2011

Tunggu Gerrard Musim Depan


Mohammad Resha Pratama : Sepakbola
detikcom -
Liverpool,
Musim ini
penampilan
Steven
Gerrard tak
maksimal
akibat badai
cedera yang menghantamnya. Maka itu
'Stevie G' berjanji segera kembali fit
sepenuhnya dan tampil sebaik
mungkin untuk Liverpool musim depan.
Naik turunnya performa Liverpool lalu
sedikit banyak dipengaruhi oleh
seringnya Gerrard masuk ruang
perawatan. Sebagai nyawa tim,
kehadiran Gerrard tentunya
dibutuhkan oleh The Reds.
Musim lalu pesepakbola 31 tahun itu
hanya tampil 24 kali di seluruh
kompetisi dan menyumbang delapan
gol. Sebuah jumlah yang minim bagi
pemain yang punya rata-rata di atas
40 game per musimnya.
Maka Gerrard pun mengaku musim ini
sebagai yang terburuk dalam
kariernya. Ia pun mengaku sudah tak
sabar menyambut musim depan
bersama Liverpool.
Apalagi sudah sejak Maret ia absen dari
lapangan hijau akibat operasi pada
pangkal pahanya. Wajar jika pemulihan
total saat ini jadi fokus utamanya agar
bisa tampil yahud bersama 'Si Merah'.
"Aku percaya akan apa yang
kulakukan. Memasuki musim depan,
aku akan tampil tampil dalam kondisi
fisik terbaikku dalam 10 tahun
terakhir," tegas Gerrard kepada Daily
Express.
"Aku tahu aku akan dipaksakan tampil
dalam laga friendly namun aku yakin
akan lebih segar dari yang ada selama
ini, baik secara mental maupun fisik,"
tambahnya.
"Aku sudah lama tidak bermain,
mungkin ini yang terlama dalam
karierku dan aku tidak sabar untuk
kembali," tuntasnya.

Rabu, 08 Juni 2011

LANI Milan Diam-Diam Juga Incar Aquilani

Bola.net - AC Milan siap "mambajak" Alberto Aquilani dari
Liverpool bila Juventus tak segera merealisasikan tawaran konkret
mereka pada gelandang timnas Italia itu.
Aquilani baru saja menyelesaikan satu musim kompetisi penuh
bersama Juventus dengan status pinjaman dari Liverpool.
Mantan pemain AS Roma itu mampu kembali ke permainan
terbaiknya setelah menjalani enam bulan masa-masa sulit di
Anfield.
Bukan rahasia lagi bila Juventus ingin mengontrak Aquilani secara
permanen. Namun tingginya harga Aquilani yang mencapai 16
juta pounds menjadi kendala La Vecchia Signora mengontrak
Aquilani.
Kini, Juve harus menghadapi persaingan untuk mendapatkan
Aquilani. Menurut laporan Football 365, scudetto musim lalu, AC
Milan, dikabarkan siap membuka tawaran pada angka 10 juta
pounds pada Liverpool.
Rossoneri sendiri saat ini sedang mencari sosok gelandang baru
untuk menggantikan Andrea Pirlo yang hengkang ke
Juventus.(fot/zul)
Dilihat sebanyak 1.079 kali
Follow twitter @bolanet dan gabung komunitas bola.net di
facebook.
Akses Bola.net melalui http://m.bola.net pada browser ponsel
Anda.

Gerrard: Musim Depan Liverpool Juara

LIVERPOOL, KOMPAS.com — Kapten
Liverpool, Steven Gerrard, yakin timnya bisa
mengalahkan Manchester United dalam
perebutan gelar juara Premier League musim
depan. Namun, menurutnya, hal itu bisa
tercapai bila "The Reds" mempertahankan
bentuk permainan terbaiknya dan
mendatangkan beberapa pemain top.
"The Reds" memang tengah bangkit di tangan Kenny Dalglish.
Awalnya, ketika ditangani Roy Hodgson, Liverpool menurun
bahkan sempat mendekati zona terdegradasi. Namun, Dalglish
mampu mengangkat Liverpool ke peringkat keenam.
Selain itu, Dalglish memiliki catatan yang baik ketika bertemu tim-
tim besar. Steven Gerrard dan kawan-kawan berhasil
mengalahkan Manchester United (3-1), Chelsea (1-0), dan
Manchester City (3-0). Itulah yang membuat Gerrad yakin
Liverpool bisa berjaya pada musim depan.
"Secara umum, aku senang dengan cara kami bermain. Hal itu
membuatku sangat antusias pada musim depan," kata Gerrard
kepada Mirror.
"Jika kami dapat mempertahankan bentuk permainan kami,
pemain yang cedera bisa pulih, dan membeli beberapa pemain
top, maka Anda tidak pernah tahu apa yang mungkin terjadi,"
tambahnya.
Gerrard juga berpendapat, "Dengan keyakinan terhadap skuad ini
dan beberapa pemain yang sudah kami miliki, kami bisa meraih
hasil yang baik pada setiap pertandingan untuk mencapai level
teratas."(MIR)
Penulis: Ferril Dennys Editor: Hery Prasetyo